10 Kampus Swasta Terbaik di Surabaya serta Jurusan & Biayanya

Kampus swasta di Surabaya

Belum lolos UTBK dan Seleksi Mandiri? Ada banyak kampus swasta (PTS) di Surabaya yang bisa dijadikan pilihan!

Tenang-tenang, kalau kamu lagi sedih karena belum diterima di kampus negeri, its okay life must go on, kok. Kamu bisa coba lagi di tahun depan atau memilih universitas swasta yang berkualitas. Meski ada sedikit perbedaan, tetapi kesuksesan nggak memandang almamater kamu lho. Tetap semangat dan berusaha ya!

Selain di Jakarta dan Bandung, kamu yang berkeinginan untuk menimba ilmu di Surabaya juga dapat mencoba beberapa alternatif perguruan tinggi swasta berikut ini! 

Baca juga: Perbedaan PTN dan PTS dari Biaya, Fasilitas, Seleksi Masuk serta Jurusan

 

1. Universitas Kristen Petra

Universitas Kristen Petra atau yang disingkat UKP adalah salah satu kampus swasta bergengsi di Surabaya. Didirikan sejak tahun 1961, telah ada 47 ribu alumni yang tersebar di seluruh dunia, lho. Bahkan, Universitas Kristen Petra berada dalam jajaran 100 universitas terbaik di Asia Tenggara.

Jurusan di Universitas Kristen Petra

  • Teknik Sipil
  • Arsitektur
  • Arsitektur Perumahan Berkelanjutan dan Real Estate
  • Teknik Elektro
  • Internet of Things
  • Teknik Mesin dan Desain Berkelanjutan
  • Otomotif
  • Teknik Industri
  • Teknik Bisnis Internasional
  • Logistik Global dan Rantai Pasokan
  • Informatika
  • Sistem Informasi Bisnis
  • Ilmu Data dan Analitika
  • Akuntansi Bisnis
  • Akuntansi Pajak
  • Akuntansi Bisnis Internasional
  • Manajemen Bisnis
  • Manajemen Bisnis Internasional
  • Manajemen Hotel
  • Wisata Kreatif
  • Manajemen Pemasaran
  • Keuangan dan Investasi
  • Pendidikan Guru PAUD
  • Pendidikan Guru PGSD
  • Bahasa Inggris Bisnis
  • Bahasa Inggris Industri Kreatif
  • Chinese
  • Desain dan Gaya Interior
  • Desain Produk Interior
  • Desain Komunikasi Visual
  • Media Digital
  • Desain Tekstil dan Fashion
  • Komunikasi Strategis
  • Broadcast dan Jurnalisme

Biaya Kuliah di Universitas Kristen Petra

Universitas Kristen Petra (UKP) menerapkan 3 komponen biaya pendidikan kuliah yang dibedakan berdasarkan jalur masuk. Jalur Prestasi 1-3 dan Jalur Kerja Sama diperuntukkan bagi SMA yang bekerjasama dengan UKP. Jika sekolah kamu tidak bermitra dengan UKP, kamu bisa mengikuti Jalur Umum ya!

Berikut rincian dana pendidikan yang harus dibayarkan mahasiswa UKP:

  • DPU (Dana Pengembangan Universitas),  dibayarkan satu kali di awal masuk atau dapat diangsur 5 kali selama 5 bulan berturut-turut. Jumlahnya berkisar antara 6 juta sampai 33 juta rupiah.
  • DPS (Dana Pembelajaran Semester), dibayarkan per semester sampai lulus. Jumlahnya berkisar antara 6 juta sampai 24 juta rupiah.
  • DPRS (Dana Pendaftaran Rencana Studi), dibayarkan per Satuan Kredit Semester (SKS), per semester. Jumlahnya berkisar antara 300 ribu sampai 1,3 juta rupiah.

 Alamat Universitas Kristen Petra

Jl. Siwalankerto No.121-131, Siwalankerto, Kec. Wonocolo, Kota SBY, Jawa Timur 60236.

 

2. Universitas Surabaya (UBAYA)

Kelanjutan dari Universitas Trisakti Surabaya ini dibentuk oleh Yayasan Universitas Trisakti Surabaya, yang terdiri dari tokoh masyarakat, pendidik, pengusaha, dan pemerintah. Universitas ini telah ada sejak tahun 1968, lho. Wah, usianya 50 tahun lebih ya!

Jurusan di Universitas Surabaya 

Untuk tingkat D3, Universitas Surabaya menyediakan beberapa jurusan, diantaranya: 

  • Business Administration
  • Professional Digital Taxation
  • Computerized Accounting
  • English for Business & PR 
  • Digital Business & Marketing
  • Digital Taxation
  • Digital Business & Marketing (Professional) 
  • Digital Office Administration 
  • Digital Business Accounting

Adapun tingkat Sarjana (S1)nya, sebagai berikut: 

  • Farmasi
  • Hukum
  • Akuntansi
  • Bisnis Internasional 
  • Professional Accounting
  • Business Networking 
  • Perbankan & Jasa Keuangan
  • Creative Digital Marketing
  • Hospitality & Tourism
  • Entrepreneurship & Human Resource Empowerment 
  • Finance, Investment, and Financial Intermediaries
  • Information Technology 
  • Intelligent Robotics
  • Biologi (Bioteknologi)
  • Teknik Industri
  • Wireless Communications
  • Teknik Informatika
  • Teknik Mesin & Manufaktur
  • Teknik Kimia
  • Desain & Manajemen Produk 
  • Pendidikan Dokter
  • Desain Fashion & Produk Lifestyle 

Biaya Kuliah di Universitas Surabaya 

Universitas Surabaya memiliki dua pembiayaan kuliah, yang terdiri dari Uang Sumbangan Pendidikan (USP) dan Uang Penyelenggaraan Pendidik (UPP). Perbedaan range USP dan UPP bergantung dari program studi serta jalur pendaftaran yang kamu ikuti. Berikut rinciannya:

  • USP: Rp 11.000.000 – Rp 285.000.000
  • UPP: Rp 10.290.000 – Rp 36.750.000

Alamat Universitas Surabaya 

Jalan Ngagel Jaya Selatan No. 169, Surabaya 60284

 

Baca juga: Daftar Kampus Negeri Terbaik di Surabaya, Bukan Cuma UNAIR!

 

3. Universitas Muhammadiyah Surabaya

Universitas yang biasanya disingkat UMSurabaya ini berdiri sejak tahun 1964, namun baru diresmikan pada 1984. Pada awalnya, terdapat perguruan tinggi swasta lainnya yang berdiri sendiri, yaitu Institut Teknologi Muhammadiyah Surabaya, Universitas Gresik, dan IKIP Muhammadiyah Surabaya. Dari ketiganya, terbentuklah Universitas Muhammadiyah Surabaya. 

Jurusan di Universitas Muhammadiyah Surabaya 

Meski terafiliasi dengan lembaga keagamaan, UM Surabaya menawarkan jurusan yang beragam, diantaranya: 

  • Pendidikan Dokter
  • Teknik Elektro 
  • Teknik Industri 
  • Teknik Mesin
  • Teknik Sipil 
  • Teknik Arsitektur
  • Teknik Perkapalan
  • Teknik Informatika
  • Pendidikan Agama Islam
  • Hukum Keluarga Islam
  • Studi Agama – agama 
  • Perbankan Syariah 
  • Psikologi 
  • Keperawatan 
  • Teknologi Laboratorium Medis
  • Kebidanan
  • Fisioterapi 
  • Farmasi
  • Akuntansi
  • Manajemen 
  • Ilmu Hukum 
  • Pendidikan Biologi
  • Pendidikan Guru
  • Pendidikan Anak Usia Dini 
  • Pendidikan Matematika 
  • Pendidikan Bahasa Inggris 
  • Desain Komunikasi Visual 
  • Pendidikan Guru Sekolah Dasar
  • Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia 

Biaya Kuliah di Universitas Muhammadiyah Surabaya 

Kalau kamu ingin berkuliah di Universitas Muhammadiyah Surabaya, terdapat 2 jenis biaya yang kamu keluarkan, yaitu Uang Gedung sebanyak satu kali dan Dana Pendidikan yang harus dibayarkan setiap semester.

  • Uang Gedung: Rp 2.000.000 – Rp225.000.000
  • Dana Pendidikan: Rp 2.700.000 – Rp 28.500.000

Alamat Universitas Muhammadiyah Surabaya 

Kampus I : Jl. Suterejo 59 Surabaya 

Kampus II : Jl. Gadung No. III/7 Surabaya 

Kampus III : Jl. Kapasan No. 73 – 75 Surabaya

Kampus IV : Jl. Mastrip No. 54 Surabaya

 

4. Universitas Ciputra

Salah satu kampus swasta terbaik selanjutnya adalah Universitas Ciputra. Universitas ini didirikan oleh salah satu konglomerat Indonesia, Ir. Ciputra. Kampus swasta ini menduduki peringkat ke-158 di Indonesia serta peringkat 3.286 di Asia. Apakah kamu tertarik berkuliah di sini?

Jurusan di Universitas Ciputra 

Universitas Ciputra Surabaya memiliki program studi ilmu murni maupun ilmu terapan yang sangat dibutuhkan di dunia kerja, lho. Berikut daftarnya!

  • International Business Management
  • Performing Art & Sport Management
  • Food Technology Program
  • Akuntansi
  • Kedokteran
  • Ilmu komunikasi
  • Bisnis desain fashion
  • Hospitality & tourism business
  • Arsitektur interior 
  • Bisnis kuliner
  • Desain komunikasi visual 
  • Psikologi
  • Information system business
  • Informatika

Biaya Kuliah di Universitas Ciputra

Komponen biaya kuliah di universitas ini, terdiri dari DPP (Dana Pembangunan & Pengembangan), Biaya SPP (Sumbangan Pendidikan Pembangunan), Biaya SKS (Satuan Kredit Semester), dan Biaya O-Week serta Jas Almamater. Berikut rinciannya:

  • DPP, hanya dibayarkan 1 kali di awal, jumlahnya berkisar di angka Rp 32.000.000 – Rp 340.000.000
  • SPP, dibayarkan setiap semester, jumlahnya berkisar di angka Rp 9.000.000 – Rp 40.000.000
  • Biaya SKS, dibayarkan di setiap semester sesuai dengan mata kuliah yang diambil. Jumlahnya berkisar di angka Rp 500.000 – Rp 800.000

Alamat Universitas Ciputra

CitraLand CBD Boulevard, Made, Kec. Sambikerep, Surabaya, Jawa Timur 60219.

 

Baca juga: Belum Lolos PTN? Yuk, Coba Daftar ke Kampus Swasta di Jakarta Ini!

 

5. Universitas Dr. Soetomo

Universitas yang mendapatkan peringkat nasional 111 ini memiliki berbagai fakultas & jurusan, mulai dari Fakultas Kedokteran hingga Fakultas Psikologi. Universitas Dr. Soetomo mempersiapkan para mahasiswanya untuk menjadi profesional di masa depan, dengan menyediakan aneka program penelitian dan magang kerja. 

Jurusan di Universitas Dr. Soetomo

Kampus yang terkenal dengan predikat kebangsaan & kerakyatan ini memiliki 27 jurusan atau program studi. Buat yang penasaran, cus lihat daftarnya berikut ini ya. 

  • Pendidikan bahasa & sastra Indonesia
  • Agrobisnis perikanan
  • Pendidikan matematika
  • Pemanfaatan sumber daya perikanan
  • Pendidikan bahasa Indonesia
  • Teknologi pangan
  • Teknologi pendidikan
  • Ilmu administrasi negara
  • Budidaya perairan
  • Ilmu administrasi niaga 
  • Ilmu hukum
  • Ilmu administrasi
  • Sastra Jepang
  • Sastra Inggris
  • Kesekretariatan
  • Manajemen
  • Kebidanan 
  • Akuntansi
  • Teknologi bank darah
  • Ekonomi pembangunan
  • Ilmu komunikasi
  • Teknik informatika 
  • Teknik sipil 
  • Teknik geomatika

Biaya Kuliah di Universitas Dr. Soetomo

Meski tergolong kampus swasta yang bagus di Surabaya, biaya kuliah Universitas Dr Soetomo masih sangat terjangkau,lho. Kamu hanya perlu mengeluarkan biaya mulai dari Rp800.000 – Rp1.000.000 setiap bulannya. Biaya ini sudah termasuk Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP), asuransi, uang herregistrasi, asuransi, layanan kesehatan, dan administrasi lainnya. 

Alamat Universitas Dr. Soetomo

Jl. Semolowaru No. 84, Menur Pumpungan, Kec. Sukolilo, Surabaya, Jawa Timur 60118. 

 

6. Universitas Wijaya Kusuma Surabaya

Secara nasional, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya menduduki peringkat 88 berdasarkan pemeringkatan dari UniRank. Ada berbagai fakultas yang tersedia di kampus yang berdiri sejak 1981 ini, seperti Fakultas Teknik, Kedokteran, Pertanian, Kedokteran Hewan, Bahasa & Sains, dan lainnya. 

Jurusan di Universitas Wijaya Kusuma Surabaya 

Berniat untuk kuliah di sini tapi bingung pilih jurusan yang mana? Nih ada daftarnya, semoga bisa sesuai sama minat & bakat kamu ya! 

  • Teknik sipil
  • Informatika
  • Teknologi industri pertanian
  • Sosiologi
  • Ilmu politik
  • Kesejahteraan sosial 
  • Perpustakaan & sains informasi
  • Kedokteran hewan
  • Pendidikan bahasa Indonesia 
  • Pendidikan bahasa Inggris
  • Pendidikan matematika
  • Pendidikan biologi
  • Pendidikan guru SD
  • Agroteknologi
  • Agrobisnis
  • Ekonomi pembangunan
  • Manajemen
  • Akuntansi 
  • Hukum 
  • Kedokteran

Biaya Kuliah di Universitas Wijaya Kusuma Surabaya 

Uniknya, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya menerapkan sistem UKT per 3 bulan di setiap semester berjalan. Besarannya berbeda tergantung dari program studi yang kamu pilih, yaitu mulai dari Rp 4.200.000 – Rp 15.000.000. Selain UKT, ada pula biaya registrasi awal sebesar Rp 3.150.000 – Rp 21.150.000.

Alamat Universitas Wijaya Kusuma Surabaya

Jl. Dukuh Kupang XXV No. 54, Dukuh Kupang, Kec. Dukuhpakis, Surabaya, Jawa Timur 60225

 

Baca juga: Apa Bedanya UIN, IAIN, dan STAIN? Jangan Salah Pilih Ya!

 

7. Universitas Narotama

Berkeinginan kuliah di sini? Kualitasnya sih emang nggak perlu diraguin lagi, karena kampus ini telah meraih banyak prestasi internasional, salah satu penghargaannya adalah UTHM International Research & Innovation Symposium and Exposition di Malaysia pada 2020. 

Jurusan di Universitas Narotama 

Dikenal dengan sebutan UNNAR, jurusan – jurusan di kampus ini memiliki beberapa jenjang pendidikan, mulai dari D3 sampai S2. Universitas Narotama juga menawarkan pilihan kelas pagi, kelas sore dan kelas internasional, lho. 

  • Akuntansi
  • Manajemen
  • Ilmu hukum
  • Teknik sipil
  • Sistem informasi
  • Teknik informatika
  • Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini 

Biaya Kuliah di Universitas Narotama 

Mahasiswa Universitas Narotama dikenakan beberapa komponen biaya, yaitu  Uang Pendaftaran, Uang Registrasi, dan Uang Kuliah. Berikut rinciannya:

  • Uang Pendaftaran: Rp500.000 – Rp1.000.000
  • Uang Registrasi: Rp1.500.000 – Rp10.000.000
  • Uang Kuliah: Rp850.000 – Rp1.600.000

Alamat Universitas Narotama

Jl. Arief Rachman Hakim 51, Sukolilo, Surabaya 60117.

 

8. Universitas Hang Tuah

Biasa disingkat UHT, universitas swasta ini ada dibawah naungan Yayasan NALA TNI Angkatan Laut. Karena berada dibawah angkatan laut, jurusan – jurusan terkait juga berhubungan dengan ilmu kelautan. Wah, absen! Siapa aja yang mau kuliah di sini?

Jurusan di Universitas Hang Tuah 

Jurusan di kampus ini sangat beragam tetapi tetap membahas ilmu kelautan secara spesifik. Berikut daftar jurusan di Universitas Hang Tuah. 

  • Teknologi rekayasa permesinan kapal (Teknika) 
  • Manajemen pelabuhan & logistik maritim 
  • Teknik perkapalan
  • Teknik sistem perkapalan
  • Teknik elektro
  • Oseanografi
  • Perikanan
  • Administrasi publik
  • Administrasi bisnis
  • Ilmu Kedokteran
  • Farmasi
  • Ilmu Hukum 
  • Kedokteran Gigi 
  • Psikologi

Biaya Kuliah di Universitas Hang Tuah 

Universitas Hang Tuah memiliki komponen biaya perkuliahan yang terdiri dari Biaya Pendidikan Semester, Sumbangan Pembangunan Minimal, dan Kemahasiswaan. Berikut rinciannya:

  • Biaya Pendidikan Semester, mulai dari Rp4.500.000 – Rp18.000.000
  • Sumbangan Pembangunan yang hanya dibayarkan 1 kali, mulai dari  Rp4.500.000 – Rp225.000.000
  • Kemahasiswaan yang hanya dibayarkan 1 kali, mulai dari Rp1.250.000 – Rp6.000.000

Alamat Universitas Hang Tuah 

Jl. Arief Rachman Hakim No. 150, Sukolilo, Kota Surabaya 60111.

 

Baca juga: Profil dan Informasi Kampus Akademi Militer (AKMIL)

 

9. Universitas Dinamika

Universitas yang telah berdiri sejak tahun 1983 ini dulunya bernama Institut Bisnis & Informatika Stikom Surabaya. Berubah menjadi Dinamika, baru saja dilakukan, yakni pada tahun 2019, melalui cerita yang cukup panjang. Tak sampai disitu, kampus ini juga telah meraih beberapa penghargaan lho, salah satunya adalah Juara 1 Eco Campus Terbaik se-Surabaya. 

Jurusan di Universitas Dinamika

Universitas Dinamika (UNDIKA) adalah salah satu kampus yang berfokus pada bidang bisnis dan teknologi. Meski begitu, kamu bisa menemukan jurusan lain yang tak kalah menarik. Yuk, kita intip!

  • Sistem informasi
  • Desain produk
  • Teknik komputer
  • Desain komunikasi visual 
  • Sistem informasi
  • Produksi film & televisi
  • Akuntansi
  • Manajemen bisnis
  • Manajemen pariwisata

Biaya Kuliah di Universitas Dinamika

Terdapat 2 komponen biaya yang harus dibayarkan oleh mahasiswa baru Universitas Dinamika, yaitu Biaya Pengembangan dan Biaya Operasional Pendidikan. Berikut rinciannya:

  • Biaya Pengembangan  hanya dibayarkan 1 kali, mulai dari Rp 10.500.000 – Rp29.000.000
  • Biaya Operasional Pendidikan yang dibayarkan setiap semester, mulai dari Rp7.000.000 – Rp15.000.000

Alamat Universitas Dinamika

Jl. Raya Kedung Baruk No. 98, Kedung Baruk, Kec. Rangkut, Surabaya, Jawa Timur 60298. 

 

10. Universitas 17 Agustus Surabaya

Universitas yang biasanya dikenal dengan UNTAG ini dapat dikatakan sangat terjangkau dari segi biayanya, meski begitu, kampus ini tetap berkualitas lho, dan telah berdiri sejak tahun 1958. Cocok juga untuk dijadikan pilihan nih!

Jurusan di Universitas 17 Agustus Surabaya 

Saat ini, Universitas 17 Agustus Surabaya telah terakreditasi A oleh BAN-PT, dan menyediakan berbagai jurusan yang beragam, diantaranya:

  • Akuntansi
  • Ilmu hukum
  • Manajemen
  • Sastra Jepang
  • Ekonomi pembangunan
  • Sastra Inggris
  • Ilmu Ekonomi 
  • Administrasi Negara 
  • Teknik Industri 
  • Administrasi Niaga 
  • Teknik mesin
  • Ilmu komunikasi 
  • Teknik sipil
  • Ilmu administrasi publik 
  • Teknik arsitektur 
  • Ilmu administrasi 
  • Teknik elektro 
  • Teknik informatika 
  • Psikologi

Biaya Kuliah di Universitas 17 Agustus Surabaya

Nggak perlu khawatir, UNTAG Surabaya termasuk kampus swasta yang menawarkan biaya kuliah terjangkau. Seperti perguruan tinggi pada umumnya, terdapat Uang Kuliah Semester dan Dana Pengembangan Pendidikan. Berikut rinciannya:

  • Uang Kuliah Semester, mulai dari Rp900.000 – Rp1.300.000
  • Dana Pengembangan Pendidikan (DPP) hanya dibayarkan 1 kali, mulai dari Rp6.000.000 – Rp12.000.000

Alamat Universitas 17 Agustus Surabaya 

Jl. Semolowaru No. 45, Menur Pumpungan, Kec. Sukolilo, Surabaya, Jawa Timur 60118.

Gimana? Udah dapet gambaran mau kuliah dimana? Meskipun judulnya swasta, kampus – kampus ini juga nggak kalah bagusnya lho dengan kampus negeri, ditambah lagi dengan jurusan yang beraneka ragam.  Semoga pilihan kamu bisa bawa ke gerbang kesuksesan ya! Jangan lupa buat belajar materi ujian perguruan tinggi dengan Brain Academy!

Brain Academy Center

Referensi:

University of QS South-Eastern Accredited Asia University Ranking 2023

Salsabila Nanda