Soal & Pembahasan PTS Kelas 12 IPS Semester Ganjil 2023

Latihan Soal PTS 12 SMA IPS

Sedang belajar untuk Penilaian Tengah Semester? Intip soal dan pembahasan PTS kelas 12 SMA IPS berikut ini

BAHASA INGGRIS

Topik : Common Expressions 3

Subtopik : Expressions of Surprise, Amazement and Gratitude

Level : LOTS

1. Mico : Dad, guess what? I got the first rank of all students in my school!

Dad : Really? Congratulations! I am so proud of you. Keep it up, Son!

Mico : Thank you, Dad.

The expression used to tell surprising news in the dialogue is…

  1. Thank you.
  2. Really?
  3. Congratulations!
  4. Guess what?
  5. I am so proud of you.

Kunci : D

Pembahasan :

Ungkapan yang digunakan untuk memberitahukan berita mengejutkan adalah D. Guess what yang artinya ‘coba tebak’. A digunakan untuk mengungkapkan terima kasih. B digunakan untuk menyatakan rasa terkejut. Sementara ungkapan C dan E merupakan ungkapan selamat.

Jadi, jawaban yang benar adalah D.

Topik : Common Expressions 3

Subtopik : Asking and Offering Help

Level : MOTS

2. Dena was very busy with her homework and her brother asked her to assist him to clean the house.  Which of the following expressions is the polite one Dena can say to decline her brother’s request?

  1. Can I help you with your work?
  2. I am so busy now. Can you help me?
  3. I am sorry, but I am busy at the moment.
  4. Could you do it for me?
  5. Is there anything I can do to help you?

Kunci : C

Pembahasan :

Pada soal, ditanyakan bagaimana cara Dena menolak permintaan dari saudara laki-lakinya untuk menolongnya. Jawaban yang benar adalah C. I am sorry, but I am busy at the moment yang artinya “maaf tapi saya sedang sibuk sekarang”. Pilihan jawaban A dan E merupakan ungkapan untuk menawarkan bantuan. Ungkapan B dan D adalah ungkapan untuk meminta bantuan.

Jadi, jawaban yang benar adalah C.

Topik : JOB APPLICATION LETTER

Subtopik : How to Make CV

Level : HOTS

3. Abi graduated from Prima Jaya vocational School in 2018 majoring in administration. He has been working for Le Femme Hotel as a receptionist since then. How should he write his CV?

ingg pts 12 3a

Kunci : E

Pembahasan :

Jawaban A salah karena tidak terdapat tahun. Jawaban B dan D salah karena tidak ada pengkategorian. Jawaban C salah karena pada CV, informasi yang terbaru diletakkan di akhir. Seharusnya tahun terbaru diletakkan di paling atas. Maka jawaban yang tepat adalah opsi E.

Jadi, jawaban yang benar adalah E.

Topik : STATISTIC READING

Subtopik : PHOTO AND IMAGE CAPTION

Level : HOTS

ingg pts 12 4a

4. What might be the best caption for the picture above?

  1. Three kids are playing football in the rain
  2. Teguh and his friends are playing football in the rain
  3. There are three children who are playing football in the rain
  4. Teguh (the kid who is about to kick the ball) and his friends are playing football in the rain
  5. Teguh (the kid who is about to kick the ball) and his friends are playing football in the rain in a village in Indonesia

Kunci : D

Pembahasan :

Dalam menuliskan sebuah caption, kita tidak disarankan untuk hanya menuliskan apa yang menjadi topik saja atau tampak pada gambar saja. Kita sebaiknya me,berikan informasi tambahan mengenai gambar. Pada opsi E, caption sudah memberikan informasi tambahan, tetapi frasa ‘in a village in Indonesia’tidak jelas sehingga membuat caption tidak jelas.

Jadi, jawaban yang benar adalah D.

Topik : News Items

Subtopik : Aspects of News Items

Level Soal : HOTS

5. A : “Did you receive our inquiry? When will we receive your                               confirmation?”

B : “My apology. It seems that ___. Could you possibly resend it?”

  1. we mislay your letter
  2. your letter is mislaid
  3. we had mislaid your letter
  4. your letter has been mislaid
  5. your letter was mislaid

Kunci : D

Pembahasan :

“Apakah Anda menerima permohonan kami? Kapan kami mendapatkan konfirmasi?”

“Maaf sekali. Tampaknya surat Anda telah hilang. Bisakah Anda mengirimkannya kembali?”

Bentuk tense yang cocok adalah present perfect), sehingga rumusnya adalah: have/has been + V3

Jadi, jawaban yang benar adalah D.

BAHASA INDONESIA

Topik : Surat Lamaran Pekerjaan

Subtopik : Sistematika Surat Lamaran Pekerjaan

Level : MOTS

1. Bagian yang berisi informasi tentang pelamar, di antaranya pendidikan, pengalaman kerja, atau sesuatu yang berkaitan dengan kelebihan pelamar sendiri yang sesuai dengan lowongan tersebut dalam surat lamaran pekerjaan ditulis pada bagian…

  1. Paragraf pembuka surat
  2. Paragraf tengah surat
  3. Salam pembuka
  4. Salam penutup
  5. Paragraf isi surat

Kunci : E

Pembahasan :

Paragraf pembuka surat berisi tentang informasi tentang pelamar, di antaranya pendidikan, pengalaman kerja, atau sesuatu yang berkaitan dengan kelebihan pelamar sendiri yang sesuai dengan lowongan tersebut.

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah E.

Topik : Surat Lamaran Pekerjaan

Subtopik : Sistematika Surat Lamaran Pekerjaan

Level : MOTS

2. Surat lamaran pekerjaan perlu ditulis secara lengkap dan berurutan karena hal tersebut dapat…

  1. Memengaruhi tingkat kepercayaan diri pelamar kerja
  2. Meningkatkan persentase lowongan kerja
  3. Menjadikan pelamar langsung diterima oleh penerima kerja
  4. Memengaruhi keberuntungan pelamar kerja
  5. Menunjukkan bahwa si pelamar kerja merupakan orang yang pandai

Kunci : D

Pembahasan :

Surat lamaran pekerjaan harus ditulis lengkap dan berurutan agar terkesan rapi dan terstruktur. Hal tersebut dapat menjadi pertimbangan penerima kerja dan memengaruhi keberuntungan saat melamar pekerjaan.

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah D.

Topik : Surat Lamaran Pekerjaan

Subtopik : Sistematika Surat Lamaran Pekerjaan

Level : MOTS

3. Di bawah ini yang merupakan contoh bagian yang terdapat pada lampiran surat lamaran pekerjaan, yaitu…

  1. Pengalaman kerja
  2. Permintaan gaji
  3. CV
  4. Tempat dan tanggal pembuatan surat
  5. Posisi yang diinginkan

Kunci : C

Pembahasan :

Lampiran merupakan salah satu bagian dari sistematika surat lamaran pekerjaan. Bagian ini dicantumkan untuk menginformasikan berkas-berkas yang menyertai surat lamaran. Misalnya, CV, fotokopi ijazah, transkrip nilai, dan KTP.

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah C.

Bacalah penggalan cerita sejarah tersebut untuk menjawab soal nomor 4 dan 5! 

Pada 17 September 1904, Kartini meninggal pada usia 25 tahun, ketika dia melahirkan anak pertama dan satu-satunya. (3) Ia … menjadi pelopor emansipasi wanita di negara Jawa. Kemudian Abendanon menulis kisah R.A. Kartini dengan judul “Door Duisternis Tot Licht” atau yang kita kenal sebagai “After Dark Is Rising Light”. (4) Buku ini adalah teman bagi wanita Indonesia dalam memperjuangkan haknya.

4. Konjungsi yang tepat untuk mengisi kalimat rumpang di atas adalah … 

  1. adalah
  2. yaitu
  3. kemudian
  4. bahkan
  5. sehingga

Kunci : C

Pembahasan :

Salah satu konjungsi yang sering muncul pada teks cerita sejarah adalah konjungsi temporal. Konjungsi temporal ini digunakan untuk menunjukkan urutan peristiwa, contohnya kemudian, lalu, sesudah, sebelum, sejak dll.

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah C.

5. Majas yang terdapat pada teks tersebut adalah ….

  1. Majas Metafora
  2. Majas Pleonasme
  3. Majas Hiperbola
  4. Majas Personifikasi
  5. Majas Paradoks

Kunci : B

Pembahasan :

Majas adalah salah satu ciri kebahasaan teks sejarah. Majas yang ada pada kalimat bernomor 4 adalah majas personifikasi. Majas personifikasi adalah majas yang melukiskan suatu benda dengan memberikan sifat-sifat manusia.

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah B.

Baca Juga: Kumpulan Latihan Soal PTS 

MATEMATIKA IPS

Topik : Bidang Ruang II

Subtopik : Jarak 

Level : MOTS

1. Sebuah kubus ABCD.EFGH dengan Panjang rusuk 14 cm dengan Q adalah titik tengah antara HG sehingga mtk ips pts 12 1a. Jarak antara titik B ke titik Q adalah…. cm

  1. 17 cm
  2. 18 cm
  3. 19 cm
  4. 20 cm
  5. 21 cm

Jawaban : E

Pembahasan :

mtk ips pts 12 1b

Perhatikan segitiga BQR

mtk ips pts 12 1c

Jadi, jawaban yang benar adalah E.

Topik : Bidang Ruang II

Subtopik : Jarak 

Level : MOTS

2. Pada kubus ABCD.EFGH , jarak antara titik B ke garis DE jika Panjang rusuk kubus 4 cm adalah ….

mtk ips pts 12 2a

Jawaban : B

Pembahasan :

mtk ips pts 12 2b

Jarak antara titik B ke garis DE bisa dimisalkan dengan BO, dimana titik O adalah proyeksi dari titik B ke garis DE, maka perhatikan segitiga BDO

Mencari Panjang garis BD dan DO

mtk ips pts 12 2c

Jadi, jawaban yang benar adalah B.

Topik : Bidang Ruang II

Subtopik : Sudut

Level : MOTS

3. Diketahui kubus ABCD.EFGH mempunyai rusuk a cm, maka besar sudut antara garis BG dan CH adalah …0

  1. 30
  2. 45
  3. 60
  4. 75
  5. 90

Jawaban : C

Pembahasan :

Perhatikan gambar berikut

mtk ips pts 12 2d

Untuk melihat sudut antara garis BG dan CH, geser Garis BG dengan syarat kemiringannya tetap sehingga menjadi garis EB, sehingga terlihat mtk ips pts 12 3b adalah sudut yang terbentuk antara garis BG dan CH.

Untuk melihat besar mtk ips pts 12 3b, buat garis bantu EG maka terlihat segitiga EGB itu segitiga sama sisi.

Sehingga besar sudutmtk ips pts 12 3c

Jadi, jawaban yang benar adalah B.

Topik : Statistika Deskriptif

Subtopik : Ukuran Pemusatan Data Tunggal

Level : MOTS

4. Di sebuah sekolah, dilakukan sebuah tes potensi skolastik dan rata – rata nilai dari siswa yang mengikuti tes tersebut adalah 72,8. Adapun nilai masing – masing dari siswa yang mengikuti, yaitu 90, 83, 87, 93, 65, 74, 30, 38, 87, 81. Lalu terdapat seorang siswa yang mengikuti tes susulan sehingga rata-rata nilai yang sebelumnya 72,8 menjadi 72. Berapakah nilai yang didapatkan siswa susulan tersebut ….

  1. 62
  2. 63
  3. 64
  4. 65
  5. 66

Kunci : C

Pembahasan :

Diketahui:

 X gab. = 72

X1 = 72,8

 Nilai – nilai : 90, 83, 87, 93, 65, 74, 30, 38, 87, 81 dan X

Ditanya:

X2 ?

Jawab:

mtk ips pts 12 4a

mtk ips pts 12 4b

Jadi, jawaban yang benar adalah C.

Topik : Statistika Deskriptif

Subtopik : Ukuran Penyebaran Data Tunggal

Level Kognitif : MOTS

5. Diketahui data mtk ips pts 12 5a memiliki jangkauan 21, maka median data tersebut adalah …..

  1. 10
  2. 12
  3. 18
  4. 20
  5. 22

Kunci : C

Pembahasan :

mtk ips pts 12 5b

Untuk menentukan median maka diambil datum yang letaknya di tengah, karena datanya ada 7 maka Mediannya adalah datum ke-4, sehingga

mtk ips pts 12 5c

Jadi, jawaban yang benar adalah C.

Topik : Bidang Ruang (Dimensi Tiga) I

Subtopik : Proyeksi

Level Kognitif : MOTS

6. Perhatikan kubus ABCD.EFGH berikut!

Kunci Jawaban : C

Pembahasan :

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

EKONOMI

Topik : Persamaan Dasar Akuntansi

Subtopik : Konsep Persamaan Dasar Akuntansi

Level : HOTS

1. PT Ruang Raya Indonesia memiliki harta Rp40.000.000,00 dan modal Rp30.000.000,00. Pendapatan jasa yang diterima sebesar Rp2.500.000,00. Pernyataan berikut yang benar adalah …

  1. Utang sebesar Rp10.000.000,00
  2. Harta sebesar Rp42.500.000,00
  3. Utang sebesar Rp7.500.000,00
  4. Modal sebesar Rp27.500.000,00
  5. Utang sebesar Rp72.500.000,00

Kunci : C

Pembahasan :

Utang = Harta – Modal

Utang = Rp40.000.000,00 – (Rp30.000.000,00 + Rp2.500.000,00)

Utang = Rp7.500.000,00

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Topik : Persamaan Dasar Akuntansi

Subtopik : Analisis Transaksi dan Pencatatan dalam Persamaan Dasar Akuntansi

Level : MOTS

2. Berdasarkan kaidah persamaan dasar akuntansi, pernyataan dibawah ini yang benar adalah …

  1. beban perlengkapan menambah beban
  2. pendapatan diterima dimuka menambah modal
  3. beban yang masih harus dibayar menambah beban
  4. beban dibayar dimuka menambah harta
  5. pendapatan jasa menambah pendapatan

Kunci : D

Pembahasan :

Beban perlengkapan mengurangi modal

Pendapatan diterima dimuka atau piutang pendapatan menambah harta

Beban yang masih harus dibayar atau utang beban menambah utang

Pendapatan jasa menambah modal

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

Topik : Tahap Pencatatan Perusahaan Jasa

Subtopik : Aturan Debit Kredit dan Saldo Normal

Level : MOTS

3. Aturan debit kredit untuk mencatat transaksi Pembelian perlengkapan secara kredit adalah…

  1. Kas debit dan perlengkapan kredit
  2. Perlengkapan debit dan kas kredit
  3. Perlengkapan debit dan utang kredit
  4. Peralatan debit dan utang kredit
  5. Peralatan debit dan perlengkapan kredit

Kunci : C

Pembahasan :

Pembelian perlengkapan secara kredit berpengaruh terhadap:

  • Perlengkapan bertambah (Debit)
  • Utang bertambah (Kredit)

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Topik : Tahap Pengikhtisaran Perusahaan Jasa

Subtopik : Jurnal Penyesuaian Perusahaan Jasa

Level : HOTS

4. “Bimbel Smart” membayar sewa ruko sebesar Rp60.000.000 untuk satu tahun, terhitung dari tanggal 2 September 2018. Bagian keuangan mencatatnya sebagai sewa dibayar dimuka. Jurnal penyesuaian per 31 Desember 2018 yang dibuat “Bimbel Smart” adalah…

a. Beban Sewa Rp40.000.000

Sewa Dibayar dimuka Rp40.000.000

b. Sewa dibayar dimuka Rp40.000.000

Kas Rp40.000.000

c. Sewa dibayar dimuka Rp20.000.000

Beban sewa Rp20.000.000

d. Beban sewa Rp20.000.000

Sewa dibayar dimuka Rp20.000.000

e. Sewa dibayar dimuka Rp40.000.000

Beban sewa Rp40.000.000

Kunci : D

Pembahasan :

  • Sewa Dibayar Dimuka Rp60.000.000 (D) (dicatat sebagai harta)
  • Untuk 1 Tahun = Rp60.000.000 , 1 bulan = Rp5.000.000
  • Terhitung mulai 2 September 2018
  • Sampai 31 Desember 2018:

Yang sudah dijalani Sept – Des 2018 = 4 bulan = Rp20.000.000

Yang belum dijalani Jan – Agst 2019 = 8 bulan = Rp40.000.000

Jurnal Penyesuaian per 31 Desember 2018:

Beban sewa Rp20.000.000

Sewa dibayar dimuka Rp20.000.000

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

Topik : Tahap Pengikhtisaran Perusahaan Jasa

Subtopik : Kertas Kerja Perusahaan Jasa

Level Kognitif : HOTS

5. Perhatikan data sebagian neraca saldo “Nina Advertising” per 31 Desember 2018 berikut:

Nina’s Advertising

eko pts 12 5a

Data penyesuaian per 31 Desember 2018 adalah:

  • Perlengkapan yang terpakai sebesar Rp3.215.000
  • Asuransi dibayar untuk satu tahun, terhitung dari 5 Agustus 208.

Berdasarkan data sebagian neraca saldo dan data penyesuaian tersebut, maka penyelesaian kertas kerja yang benar adalah (Rp.000)…

eko pts 12 5b

Kunci: C

Pembahasan:

eko pts 12 5c

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Topik : Tahap Pengikhtisaran Perusahaan Dagang

Subtopik : Neraca Saldo dan Penyesuaian Perusahaan Dagang

Level Kognitif : MOTS

6. Perhatikan neraca saldo Toko Sari Raya berikut!

Data penyesuaian per 31 Desember menyebutkan persediaan akhir sebesar Rp15.000.000,00. Ayat jurnal penyesuaian persediaan barang dagang dengan metode HPP yang tepat yaitu ….

Kunci Jawaban : A

Pembahasan :

Jurnal penyesuaian adalah ayat jurnal yang dibuat di akhir periode untuk melakukan koreksi atau penyesuaian persediaan barang dagang dengan data sebenarnya (hasil stock opname). Pada akun persediaan barang dagang, metode HPP penyesuaiannya dilakukan dengan cara mendebit akun HPP pada persediaan awal, pembelian, dan beban angkut pembelian. Selain itu juga, mendebit persediaan akhir, retur pembelian, dan potongan pembelian pada akun HPP. Berikut ayat jurnal penyesuaian yang tepat untuk transaksi tersebut.

Jadi, jawaban yang benar adalah A.

Baca Juga: Soal & Pembahasan PTS Kelas 12 IPA Semester Ganjil 

GEOGRAFI

Topik : Konsep Wilayah dan Tata Ruang

Subtopik : Konsep Wilayah dan Tata Ruang

Level : HOTS

1. Kota Medan, Kabupaten Deli Serdang dan Kabupaten Karo terletak saling bersebelahan di Provinsi Sumatera Utara. Ketiga wilayah ini memiliki karakteristik yang berbeda ketika ditinjau dari sisi topografi dan lainnya. Akan tetapi, kedua wilayah ini dapat dikatakan sebagai wilayah fungsional, karena …

  1. pengaruh keberadaan jalur ALKI I di Selat Malaka
  2. berkembangnya sektor industri manufaktur di wilayah hinterland
  3. kedua wilayah memiliki fungsi yang berbeda dan saling berkaitan
  4. Kabupaten Karo berperan sebagai pusat pertumbuhan dengan mengembangkan kegiatan perkebunannya
  5. ketiga wilayah memiliki keseragaman fenomena berupa kondisi iklim

Kunci : C

Pembahasan :

Kota Medan, Kabupaten Deli Serdang dan Kabupaten Karo merupakan tiga wilayah yang berbeda jika dilihat dari intensitas penggunaan lahan terbangunnya, kondisi sosial ekonomi, topografi wilayah, dan lain-lain. Akan tetapi ketiga wilayah ini dikatakan sebagai wilayah fungsional karena keduanya memiliki fungsi yang berbeda dan saling berkaitan satu sama lain. Kota Medan berperan sebagai pusat pertumbuhan yang turut memengaruhi kegiatan pembangunan di Kabupaten Deli Serdang dan Kabupaten Karo. Sedangkan Kabupaten Deli Serdang dan Kabupaten Karo berperan sebagai hinterland yang menyokong kebutuhan Kota Medan. Hubungan interaksi antara ketiga daerah terjalin karena adanya jalur transportasi antarwilayah.

Jadi jawaban yang tepat adalah C.

Topik : Konsep Wilayah dan Tata Ruang

Subtopik : Pembangunan dan Pertumbuhan Wilayah

Level : MOTS

2. Perhatikan berbagai faktor berikut!

  1. Moda transportasi memadai
  2. Letak berada di jalur pertemuan lempeng dunia
  3. Tingginya kuantitas sumber daya manusia
  4. Sumber daya alam melimpah
  5. Lokasi strategis

Faktor-faktor utama yang memengaruhi perkembangan suatu wilayah menjadi pusat pertumbuhan ditunjukkan oleh nomor …

  1. 1, 2, dan 3
  2. 1, 3, dan 5
  3. 1, 4, dan 5
  4. 2, 4, dan 5
  5. 3, 4, dan 5

Kunci : C

Pembahasan :

Pusat pertumbuhan adalah pusat ekonomi yang dapat memengaruhi pertumbuhan ekonomi di wilayah sekitarnya. Oleh karenanya faktor pendukung untuk menjadi pusat pertumbuhan adalah sumber daya alam, sumber daya manusia, dan lokasi. Wilayah dengan sumber daya manusia berkualitas, sumber daya alam melimpah, dan lokasi strategis memiliki peluang lebih besar untuk berkembang menjadi pusat pertumbuhan. Akses transportasi yang memadai dan keterjangkauan wilayah akan terpenuhi jika wilayah berada pada lokasi yang strategis. Sementara itu, lokasi yang berada di zona pertemuan lempeng tidak menjadi faktor dalam menjadi pusat pertumbuhan.

Jadi jawaban yang tepat adalah C.

Topik : Konsep Wilayah dan Tata Ruang

Subtopik : Pembangunan dan Pertumbuhan Wilayah

Level : MOTS

3. Berdasarkan teori kutub pertumbuhan, pertumbuhan wilayah terjadi di …

  1. wilayah-wilayah di jalur sutra perdagangan dunia
  2. hanya di wilayah dataran rendah dengan posisi strategis
  3. tempat-tempat tertentu dengan intensitas homogen
  4. kutub pertumbuhan dengan intensitas yang berbeda-beda
  5. hanya di negara-negara maju Eropa

Kunci : D

Pembahasan :

Teori yang dikemukakan oleh Francois Perroux, yaitu the growth pole theory (teori pusat pertumbuhan) menyatakan bahwa pertumbuhan tidak terjadi di semua tempat, melainkan pada kutub-kutub pertumbuhan dengan intensitas yang berda-beda.

Berdasarkan penjelasan tersebut, maka jawaban yang tepat adalah D.

Topik : Interaksi Keruangan Desa dan Kota

Subtopik : Struktur Keruangan dan Perkembangan Kota

Level : MOTS

4. Perhatikan pernyataan berikut ini!

  1. man land ratio rendah
  2. sistem kekerabatan paguyuban
  3. mobilitas penduduk tinggi
  4. homogenitas sosial tinggi
  5. kegiatan utama adalah dalam bidang agraris
  1. 1 dan 3
  2. 1 dan 4
  3. 2 dan 3
  4. 3 dan 4
  5. 4 dan 5

Jawaban : D

Pembahasan :

Pernyataan 1, 2, dan 5 adalah ciri-ciri desa. Sedangkan 3 dan 4 adalah ciri-ciri kota. Ciri-ciri kota diantaranya adalah:

    1. tempat parkir mewadahi tingkat kepemilikan transportasi pribadi ataupun umum yang terdapat di kota
    2. tersedianya alun-alun untuk tempat berkumpul bagi warga kota
    3. tersedianya sarana olahraga yang luas
    4. sistem kekerabatan berlandaskan pada kepentingan (patembayan)
    5. mobilitas tinggi
    6. cara berfikir rasional serta berpatokan pada ekonomi
    7. homogenitas sosial penduduk tinggi

Jadi jawaban yang tepat adalah D.

Topik : Interaksi Keruangan Desa dan Kota

Subtopik : Dampak Perkembangan Kota

Level : MOTS

5. Perhatikan pernyataan dibawah ini!

  1. pasokan bahan pangan terpenuhi
  2. jumlah tenaga kerja terbatas
  3. pencegahan erosi dan banjir semakin baik
  4. kualitas pendidikan meningkat
  5. perluasan pasar untuk barang hasil produksi

Dampak positif interaksi desa kota bagi desa ditunjukkan oleh nomor …

  1. 1 dan 3
  2. 2 dan 3
  3. 3 dan 4
  4. 3 dan 5
  5. 4 dan 5

Jawaban : C

Pembahasan :

Dampak positi interaksi desa dengan kota bagi masyarakat desa adalah kualitas pendidikan meningkat karena banyak sekolah yang dibangun. Pertukaran informasi dan ilmu pengetahuan akan cepat menyebar. Contohnya adalah pengetahuan tentang cara bertani efektif dan manajemen hasil pertanian. Lalu, jumlah guru akan meningkat sehingga angka buta huruf semakin berkurang. Dampak positif lainnya adalah tingkat pelestarian lingkungan akan meningkat seperti pencegahan erosi, banjir, penyediaan air bersih serta pengaturan pengairan dapat dilakukan dengan mendatangkan para ahli dari berbagai bidang disiplin ilmu ke desa. Dampak positif ini dapat terjadi apabila sinergi kota dapat berjalan dengan baik. Untuuk opsi 1 dan 5 adalah dampak interaksi desa dengan kota bagi kota.

Jadi jawaban yang tepat adalah C.

Topik : Konsep Wilayah dan Tata Ruang

Subtopik : Konsep Wilayah dan Tata Ruang

Level Kognitif : MOTS

6. Perhatikan wilayah-wilayah berikut ini!

1. Kawasan Jabodetabek
2. Kawasan suaka margasatwa
3. Daerah Istimewa Yogyakarta
4. Wilayah metropolitan Makassar

Contoh dari wilayah formal ditunjukkan oleh nomor ….

A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 2 dan 4
E. 3 dan 4

Kunci Jawaban : C

Pembahasan :

Wilayah formal adalah wilayah yang terbentuk karena kesamaan/homogenitas fenomena di dalamnya, baik fenomena fisik maupun sosial. Wilayah formal juga dapat terbentuk karena dibatasi oleh batas administratif dan regulasi/ketentuan/peraturan dari pihak berwenang. Contoh dari wilayah formal adalah sebagai berikut.

● Kawasan suaka margasatwa

Wilayah formal ini terbentuk karena adanya regulasi/ketentuan dari pihak yang berwenang untuk melindungi satwa beserta habitat yang ada di dalam wilayah tersebut.

● Daerah Istimewa Yogyakarta

Wilayah ini merupakan sebuah provinsi (daerah administratif) di Pulau Jawa. Wilayah yang dibatasi oleh batas administratif juga termasuk ke dalam contoh dari wilayah formal.

Sementara itu, kawasan Jabodetabek dan metropolitan Makassar adalah wilayah fungsional karena terbentuk dari adanya beberapa pusat kegiatan yang saling berhubungan.

Jadi, pilihan jawaban yang tepat adalah C.

SOSIOLOGI

1. Adanya ketidaksesuaian di antara unsur-unsur yang tidak sama yang dijumpai dalam kehidupan sosial di masyarakat sering kali menghasilkan pola kehidupan yang fungsinya tidak sesuai bagi kehidupan masyarakat. Proses tersebut merupakan ….

  1. integrasi sosial
  2. perubahan kebudayaan
  3. perubahan sosial
  4. diferensiasi sosial
  5. peranan sosial

Jawaban : C

Pembahasan :

Dalam kajian sosiologi, perubahan sosial dipahami sebagai perubahan kehidupan masyarakat yang berlangsung tanpa henti. Ini akan terjadi sepanjang masa. Hakikat perubahan ini adalah keinginan setiap orang untuk selalu berubah agar keadaan menjadi lebih baik sesuai dengan kebutuhan.

Jadi jawaban yang tepat adalah C.

2. Perubahan mendasar yang meliputi struktur-struktur sosial dan berlangsung dalam waktu yang cukup singkat disebut ….

  1. Perubahan regress
  2. Evolusi sosial
  3. Revolusi sosial
  4. Perubahan progress
  5. Pergeseran tata nilai

Jawaban : C

Pembahasan :

Revolusi merupakan perubahan yang terjadi secara cepat serta tidak direncanakan. Karena tidak adanya rencana inilah yang akhirnya membuat revolusi dapat memicu adanya ketegangan atau konflik di awal mulainya revolusi. Contoh dari peristiwa revolusi yang akhirnya membuat banyak perubahan besar adalah Revolusi Industri di Inggris.

Jadi jawaban yang tepat adalah C.

3. Perubahan mode pakaian diklasifikasikan sebagai perubahan yang pengaruhnya kecil dengan ruang lingkup yang tidak luas karena …. 

  1. hanya berhubungan dengan kebutuhan sekunder
  2. tidak bertentangan dengan keyakinan masyarakat
  3. tidak berhubungan dengan bidang kebudayaan
  4. pedagang selalu diuntungkan
  5. hanya diikuti oleh golongan tertentu

Jawaban : E

Pembahasan :

Perubahan kecil merupakan perubahan yang terjadi pada unsur struktur sosial, namun tidak membawa pengaruh secara langsung bagi masyarakat. Contohnya adalah perubahan mode pakaian, rambut serta lainnya. Meskipun terjadi perubahan, namun tidak menimbulkan perubahan pada lembaga kemasyarakatan.

Jadi jawaban yang tepat adalah E.

4. Sering kita mendengar berita mengenai aksi demonstrasi di berbagai wilayah. Apabila dilihat dari sudut pandang sosiologis, demonstrasi tersebut dapat mempunyai fungsi sebagai ….

  1. Upaya mencari kebebasan
  2. Alat kontrol sosial
  3. Alat menuntut kebebasan
  4. Alat legitimasi bagi rakyat
  5. Legitimasi bagi pemerintah

Jawaban : B

Pembahasan :

Aksi protes merupakan gerakan yang dapat dilakukan secara perseorangan ataupun bersama-sama untuk menyampaikan rasa tidak puas terhadap tindakan atau kebijakan seseorang atau lembaga tertentu. Salah satu bentuk aksi protes adalah demonstrasi, yaitu tindakan yang dilakukan secara berkelompok atau bersama-sama untuk menyampaikan rasa tidak puas. Ditinjau dari sudut pandang sosiologi, aksi protes dan demonstrasi merupakan alat kontrol sosial yang dapat membawa perubahan ke arah perbaikan karena kontrol dilakukan terhadap lembaga pemerintah secara terbuka. Sehingga dapat menciptakan kebijakan baru yang lebih baik lagi dan sama-sama menemukan jalan keluar yang disepakati moleh seluruh lapisan masyarakat.

Jadi jawaban yang tepat adalah B.

5. Bapak Ali telah mengajar di sekolah selama lebih dari dua puluh tahun. Beliau dikenalkan dengan suatu metode pembelajaran yang menjadikan siswa sebagai pusatnya. Meskipun metode ini dikenalkan berkali-kali, bapak Ali tetap saja memakai metode pembelajaran yang berpusat pada guru, sikap bapak Ali tersebut adalah contoh dari sikap yang bisa menghambat terjadinya perubahan sosial, yaitu ….

  1. pro-kreasi
  2. pesimistis
  3. egosentris
  4. konservatif
  5. ideologis

Jawaban : D

Pembahasan :

Konservatif adalah upaya mempertahankan atau melestarikan tradisi lama (kuno), sekaligus membatasi perubahan-perubahan. Perubahan yang dimaksud disini bisa berasal dari perubahan globalisasi, teknologi informasi, maupun perubahan perilaku atau gaya hidup.

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

Topik : Faktor-faktor yang Mempengaruhi dan Bentuk-bentuk Perubahan Sosial

Subtopik : Bentuk-bentuk Perubahan Sosial

Level Kognitif : MOTS

6. Berdasarkan pengaruhnya, kebijakan sekolah daring selama pandemi bagi pendidikan dasar termasuk dalam bentuk perubahan ….

A. progress
B. struktural
C. besar
D. direncanakan

Kunci Jawaban : C

Pembahasan :

Berdasarkan pengaruhnya, perubahan sosial dibagi menjadi perubahan besar dan perubahan kecil. Perubahan besar terjadi ketika sebuah perubahan sosial membawa pengaruh yang sangat luas bagi masyarakat dan lembaga-lembaganya, serta berdampak pada bidang-bidang lainnya.

Kebijakan sekolah daring merupakan sebuah transformasi pendidikan yang harus dilakukan selama pandemi. Kebijakan ini membawa perubahan besar baik positif maupun negatif, baik di dalam lembaga pendidikan maupun di luar lembaga pendidikan. Pengaruh dari kebijakan ini diantaranya, sebagai suatu inovasi teknologi pembelajaran jarak jauh di bidang pendidikan. Selain itu, kebijakan ini juga berpengaruh pada penyesuaian bahan ajar, penyesuaian kurikulum, adaptasi guru dan siswa, ketimpangan akses pendidikan, keterjangkauan fasilitas belajar daring, dan lain sebagainya. Besarnya pengaruh kebijakan ini di berbagai bidang membuat kebijakan ini termasuk ke dalam sebuah perubahan besar.

Jadi, pilihan jawaban yang tepat adalah C.

SEJARAH

Topik : Pemberontakan Dalam Negeri

Subtopik : Menghadapi Ancaman Disentegrasi Bangsa

Level : MOTS

1. Perhatikan data berikut!

1) D.N Aidit

2) Amir Sjarifuddin

3) S.M Kartosuwiryo

4) Syafruddin Prawiranegara

Tokoh diatas yang terlibat dalam pemberontakan PKI Madiun 1948 diantaranya ….

  1. 1, 2 dan 3
  2. 1 dan 3
  3. 2 dan 4
  4. 1 dan 2
  5. Benar semua

Kunci : D

Pembahasan :

Pemberontakan PKI Madiun tahun 1948 yang dilakukan oleh golongan kiri dalam membentuk

Republik Soviet-Indonesia terdapat banyak tokoh-tokoh berhaluan komunis yang terlibat, di antaranya Musso, Amir Syaffruddin, D.N Aidit, dan Lukman. Dalam penumpasan pemberontakan tersebut Muso akhirnya tewas tertembak, Amir Syafruddin berhasil ditangkap dan dihukum mati sedangkan D.N Aidit dan Lukman berhasil meloloskan diri dan setelah pengakuan kemerdekaan oleh Belanda melalui KMB, dua tokoh tersebut kembali berjuang dengan PKI hingga tahun 1965.

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

Topik : Indonesia Masa Awal Kemerdekaan Sampai Terpimpin

Subtopik : Kehidupan Masa Awal Kemerdekaan

Level : MOTS

2. Perhatikan data berikut!

  1. Menanami tanah kosong (tidak terurus) di Sumatera Timur
  2. Melakukan intensifikasi di Jawa dengan menanam bibit unggul
  3. Pencegahan penyembelihan hewan-hewan yang berperan penting pada produksi pangan
  4. Di setiap desa dibentuk kebun-kebun bibit
  5. Transmigrasi 20 juta penduduk pulau Jawa dipindahkan ke Sumatera dalam jangka waktu 10-15 tahun

Dari pernyataan diatas, hal tersebut merupakan salah satu kebijakan dari pemerintah Indonesia di awal kemerdekaan, yang dikenal dengan rencana ….

  1. Gunting Syafruddin
  2. Pelaksanaan Planning Board
  3. Pelaksanaan Kasimo Plan
  4. Rehabilitasi perkebunan Jawa
  5. Ekonomi Banteng

Kunci : C

Pembahasan :

Dari pernyataan diatas dapat dipastikan hal yang dimaksud adalah rencana dari pelaksanaan Kasimo Plan yang digagas oleh I.J Kasimo Hendrowahyono sebagai menteri pertanian diawal kemerdekaan. Usaha ini merupakan rencana dari Swasembada Pangan untuk mengatasi krisis pangan yang terjadi pada saat itu.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Topik : Indonesia Masa Awal Kemerdekaan Sampai Terpimpin

Subtopik : Kehidupan Masa Demokrasi Terpimpin

Level : MOTS

3. Persaingan politik antara Masyumi, PSI, dan PKI harus berakhir pada demokrasi terpimpin. Karena pada saat itu Soekarno mengambil kebijakan untuk ….

  1. Membubarkan partai PKI karena telah melakukan kudeta pada tahun 1948
  2. Membubarkan ketiga partai tersebut dan mendirikan partai baru sesuai dari masing-masing ideologi partai yang dibubarkan’
  3. Membatasi ruang gerak partai-partai yang berselisih
  4. Membubarkan partai Masyumi dan PSI karena dianggap terlibat dalam PRRI/Permesta
  5. Menjadikan partai Masyumi, PKI, dan PSI sebagai simbol kekuatan dari demokrasi terpimpin yang mempunyai slogan Nasakom

Kunci : D

Pembahasan :

Dinamika politik Indonesia setelah diterapkannya Demokrasi Terpimpin mengalami gejolak konflik yang luar biasa apalagi setelah adanya pemberontakan PRRI/Permesta. Tokoh-tokoh yang dianggap terlibat harus mendekam di dalam penjara. Selain itu partai Masyumi dan PSI yang diduga mendalangi pemberontakan tersebut akhirnya dibubarkan oleh Soekarno dan dinyatakan sebagai partai terlarang. Setelah dibubarkannya dua partai tersebut, PKI menjadi partai yang mempunyai pengaruh besar dalam kancah perpolitikan masa Demokrasi Terpimpin.

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

Topik : Respon Internasional Terhadap Proklamasi Kemerdekaan

Subtopik : Pengakuan Mesir, India dan Australia Terhadap Kemerdekaan 

Level : MOTS

4. Dukungan India terhadap Indonesia salah satunya adalah hal yang dilakukan oleh Perdana Menteri Jawaharhal Nehru yang menggagas penyelenggaraan Konferensi Asia pada 20-23 Januari 1949. Konferensi yang dihadiri oleh 21 negara Asia ini menghasilkan empat tuntutan, salah satunya adalah ….

  1. Mengembalikan pemerintahan Republik Indonesia ke Jakarta
  2. Belanda harus menyerahkan kedaulatan kemerdekaan Indonesia paling lambat 1 Juli 1949
  3. Belanda harus meninggalkan wilayah Republik Indonesia paling lambat pada 27 Desember 1949
  4. Negara-negara Asia bersepakat akan memberikan perlawanan terhadap Belanda jika tuntutan ini diabaikan
  5. Menarik seluruh militer Belanda di wilayah Indonesia

Kunci : E

Pembahasan :

Isi dari 4 tuntutan Konferensi Asia adalah sebagai berikut:

  • Mengembalikan pemerintahan Republik Indonesia ke Yogyakarta
  • Membentuk pemerintahan ad interim di Indonesia agar memiliki kekuatan politik di dalam atau di luar negeri paling lambat pada 15 Maret 1949
  • Menarik seluruh militer Belanda di wilayah Indonesia
  • Belanda harus menyerahkan kedaulatan kepada Indonesia paling lambat pada 1 Januari 1950

Jadi, jawaban yang tepat adalah E.

Topik : Peran Indonesia Masa Perang Dingin

Subtopik : Gerakan Non-Blok

Level : MOTS

5. Pada masa Perang Dingin, Amerika Serikat dan Uni Soviet berlomba-lomba membentuk persekutuan militer. Salah satunya adalah aliansi yang tergabung dalam Fakta Warsawa. Adapun anggota negara yang tergabung dalam fakta warsawa diantaranya adalah ….

  1. Uni Soviet, Jerman Timur, dan Polandia
  2. Uni Soviet, Prancis dan Cekoslowakia
  3. Jerman Barat, Polandia dan Bulgaria
  4. Prancis, Belanda dan Ukraina
  5. Uni Soviet, Ukraina, dan Jerman Timur

Kunci : A

Pembahasan :

Persekutuan militer Fakta Warsawa merupakan persekutuan yang dibangun oleh negara-negara yang tergabung dalam blok Timur, diantaranya adalah Uni Soviet, Jerman Timur, Polandia, Bulgaria, Rumania, Hungaria, Cekoslowakia.

Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

Topik : Indonesia Masa Awal Kemerdekaan Sampai Terpimpin

Subtopik : Kehidupan Masa Awal Kemerdekaan

Level Kognitif : HOTS

6. Pernyataan yang benar mengenai kondisi politik pada Kabinet Syahrir I dan II adalah …

A. Kabinet Syahrir I dan Kabinet Syahrir II sama-sama jatuh akibat tekanan dari Persatuan Perjuangan.
B. Kabinet Syahrir II merupakan penyempurna dari Kabinet Syahrir I yang dirasa belum memberikan dampak yang besar.
C. Kabinet Syahrir I dibubarkan oleh Presiden Sukarno, sedangkan Kabinet Syahrir II jatuh akibat dikudeta oleh Tan Malaka.
D. Kabinet Syahrir I mempunyai pandangan yang sama dengan Sukarno, sedangkan Kabinet Syahrir II lebih condong ke Tan Malaka.
E. Kabinet Syahrir I jatuh karena mendapatkan tekanan dari Tan Malaka, sedangkan Kabinet Syahrir II jatuh karena pergantian sistem demokrasi.

Kunci Jawaban : A

Pembahasan :

Kabinet Syahrir I adalah kabinet yang dibentuk dari tanggal 14 November 1945 hingga 12 Maret 1946 di bawah kepemimpinan Sutan Syahrir. Kabinet Syahrir I dijatuhkan oleh oposisi pemerintah saat itu, yaitu Persatuan Perjuangan (PP) lewat sidang KNIP di Solo. Kabinet Syahrir I tidak mendapatkan suara yang cukup tinggi dalam KNIP sehingga hal ini juga yang menjadi salah satu alasan Kabinet Syahrir I dihentikan. Setelah Kabinet Syahrir I berhenti, PP berharap Tan Malaka yang akan ditunjuk sebagai formatur kabinet terbaru sesuai dengan suara mayoritas dalam KNIP. Akan tetapi, kenyataanya Presiden Sukarno justru menunjuk kembali Sutan Syahrir sebagai formatur kabinet. Penunjukan kembali Sutan Syahrir ini menimbulkan ketidakpuasan bagi pihak PP. Selanjutnya Kabinet Syahrir II adalah kabinet kedua yang dipimpin oleh Sutan Syahrir sebagai Perdana Menteri pada periode 12 Maret 1946 hingga 2 Oktober 1946. Berakhirnya Kabinet Syahrir II diakibatkan karena percobaan kudeta. Percobaan kudeta dilakukan oleh kelompok PP dengan menculik Perdana Menteri Sjahrir dan membentuk kabinet tandingan dengan nama Dewan Politik Tertinggi yang dipimpin oleh Tan Malaka.

Dengan demikian, pernyataan yang benar mengenai kondisi politik pada Kabinet Syahrir I dan II adalah Kabinet Syahrir I dan Kabinet Syahrir II sama-sama jatuh akibat tekanan dari Persatuan Perjuangan.

Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

Itu dia soal dan pembahasan PTS kelas 12 IPS semester ganjil tahun 2023. Kalau belum ngerti sama pembahasan di atas, kamu bisa langganan Brain Academy Online. Gurunya super sabar dan asyik banget. Lagi ada diskon PTS juga hingga 46%, loh! Buruan jangan sampai ketinggalan ya.

Promo diskon PTS Brain Academy Online

Salsabila Nanda