Jurusan Kebidanan, Prodi Kesehatan Khusus untuk Perempuan

BA - Pojok Kampus - Jurusan Kebidanan-01

Yuk, kenalan sama Jurusan Kebidanan! Mulai dari mata kuliah, pilihan kampus, hingga prospek karier, semua akan dibahas lengkap di artikel ini.

“Tidak ada yang lebih mulia daripada sebuah pekerjaan yang memperjuangkan selembar nyawa kehidupan.”

Itulah quote yang dapat menggambarkan profesi sebagai seorang Bidan. Memang betul, bahwa Bidan adalah salah satu pekerjaan yang mulia. Lewat tangan-tangan bidan lah kehidupan baru muncul dan menghadirkan senyum di wajah orangtua yang telah menantikan kehadiran malaikat kecil.

Tenaga bidan sangat dibutuhkan dalam dunia kesehatan. Apalagi hingga sekarang, masih banyak bahaya yang mengancam ibu melahirkan dan bayi. Karenanya, kita sangat membutuhkan seseorang yang handal dan memiliki kepedulian sosial yang tinggi.

Bidan atau Midwife merupakan profesi yang dikhususkan untuk cewek-cewek saja. So, girls, buat kamu yang tertarik atau punya cita-cita untuk menjadi seorang bidan, yuk kenalan dengan Jurusan Kebidanan!

 

Apa itu Jurusan Kebidanan?

Jurusan Kebidanan (Midwifery) mempelajari tentang cara menangani ibu hamil dan bayi, mulai dari melakukan pemeriksaan kehamilan, memantau perkembangan janin di tiap fase, membantu dan memimpin persalinan, hingga memberikan asuhan dan merawat pasien pasca melahirkan. Di Jurusan Kebidanan, kamu juga akan diajarkan tentang bagaimana mensosialisasikan cara menjaga kesehatan sistem reproduksi, agar para calon ibu dapat mempersiapkan dan menjaga kondisi fisiknya saat hamil.

Baca Juga: Kupas Tuntas Jurusan Ilmu Kesehatan Masyarakat

 

Semua ilmu tentang kebidanan akan kamu dalami di jurusan ini. Sebab dalam praktiknya, seorang Bidan memiliki peran penting dalam menjaga keselamatan dan kesehatan ibu dan bayi. Bahkan pasca melahirkan pun, Bidan bertugas untuk memberi pengetahuan tentang cara merawat bayi pasca lahir, proses menyusui, mengawasi tumbuh kembang anak, hingga mensosialisasikan program Keluarga Berencana (KB) kepada pasien. 

 

Mata Kuliah Jurusan Kebidanan

Setelah membaca penjelasan tentang Jurusan Kebidanan di atas, sudah ada bayangan dong tentang apa saja yang akan dipelajari saat kuliah nanti?

Seorang bidan diharapkan dapat menjadi pemrakarsa dalam menyelesaikan masalah kesehatan ibu dan anak di masyarakat. Maka ketika menempuh pendidikan, mahasiswa akan bertemu dengan mata kuliah yang akan mengajarkan tentang peran bidan, lingkup praktik, prosedur persalinan, hingga penanganan kasus kompleks yang akan ditemukan saat berada di lapangan. Pada semester akhir, mahasiswa juga akan diberi kesempatan untuk mengaplikasikan ilmunya dengan Kuliah Kerja Nyata (KKN).

Untuk lebih jelasnya, yuk intip mata kuliah di Jurusan Kebidanan berikut ini!

mata kuliah jurusan kebidanan

 

Syarat Khusus Jurusan Kebidanan

Seperti yang telah ditegaskan sebelumnya, Jurusan Kebidanan adalah jurusan khusus untuk perempuan saja. Sebab pada Peraturan Kementrian Kesehatan nomor 28 tahun 2017 tentang Izin dan Penyelenggaraan Praktik Bidan Bab 1 Pasal 1, dijelaskan bahwa Bidan adalah seorang perempuan yang lulus dari pendidikan bidan yang telah teregistrasi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

B

Bidan bertanggung jawab untuk merawat ibu dan bayi

Bidan bertanggung jawab untuk merawat ibu dan bayi (nhsemployers.org)

Adapun syarat khusus lainnya untuk bisa masuk jurusan ini yaitu kamu tidak boleh buta warna, baik itu buta warna total maupun parsial.

 

Kampus dengan Jurusan Kebidanan di Indonesia

Satu-satunya kampus dengan jurusan Kebidanan yang telah terakreditasi A oleh BAN-PT adalah Universitas Airlangga (UNAIR) yang berada di Surabaya, Jawa Timur. Selain UNAIR, ada juga beberapa perguruan tinggi yang membuka Program Studi Kebidanan, yaitu:

 

Prospek Karir Jurusan Kebidanan

Lulusan Jurusan Kebidanan tentunya sangat dibutuhkan di berbagai fasilitas kesehatan seperti puskesmas, klinik, rumah sakit, dan fasilitas kesehatan lainnya sebagai tenaga bidan. Tapi tidak terbatas sampai situ saja kok, kamu juga bisa bekerja sebagai penyuluh kesehatan maupun penyuluh Keluarga Berencana (KB), bahkan menjadi Praktisi hypnobirthing dan prema birthing jika kamu telah mengambil sertifikasi praktisi di bidang tersebut.

Berikut ini peluang kerja untuk lulusan Jurusan Kebidanan:

  • Tenaga bidan di fasilitas kesehatan seperti klinik dan rumah sakit
  • Instruktur meditasi persalinan untuk ibu hamil
  • Pelatih senam kehamilan
  • Menjadi governess
  • Penyuluh kesehatan atau penyuluh keluarga berencana
  • Bekerja di Dinas Kesehatan
  • Bekerja di Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS)
  • Membuka praktek sendiri dengan mendirikan rumah bersalin atau klinik kesehatan
  • Menjadi pengajar/dosen kebidanan di universitas

Baca Juga: Mau Jadi MasterChef di Dunia Kesehatan? Yuk, Kenalan sama Jurusan Gizi

Oke, sampai sini dulu pembahasan tentang Jurusan Kebidanan! Jika ada informasi yang ingin kamu tambahkan, bisa langsung kamu bagikan melalui kolom komentar di bawah, ya! Perlu diingat juga, teman-teman, meskipun jurusan ini khusus untuk perempuan, ‘gak berarti persaingannya lebih mudah dari jurusan lainnya.

So, kalau kamu tertarik untuk menjadi seorang bidan, ayo belajar yang giat dan jangan lupa untuk ikut bimbingan belajar di Brain Academy, bimbel interaktif yang pastinya bisa membuat belajar kamu semakin berkualitas dan menyenangkan.[IDN] CTA Blog UTBK Brain Academy

Sumber:

Jurusan Kebidanan. [Daring]. Tautan: https://www.gramedia.com/pendidikan/jurusan-kebidanan/#Mata_Kuliah_Jurusan_Kebidanan. Diakses 2 Juni 2022.

Modul Mata Kuliah Jurusan Kebidanan. [Daring]. Tautan: https://bidan.fk.unair.ac.id/id/kebidanan/modul-mata-kuliah. Diakses 2 Juni 2022.

Sumber Gambar:

Bidan bertanggung jawab untuk merawat ibu dan bayi. [Daring]. Tautan: https://www.nhsemployers.org/articles/your-future-midwives. Diakses 2 Juni 2022.

Tiara Syabanira Dewantari