15 Contoh Teks Inspiratif Berbagai Tema dan Strukturnya

contoh teks inspiratif

Teks inspiratif berisi pengalaman orang lain yang menginspirasi pembacanya. Yuk, simak 15 contoh teks inspiratif berikut dan strukturnya!

Apakah kamu pernah mendengar atau membaca cerita pengalaman hidup seseorang dan bikin kamu jadi lebih bersyukur, bersemangat, atau terinspirasi? Tulisan atau pengalaman orang lain yang menginspirasi, biasa disebut dengan teks inspiratif. Ini adalah materi Bahasa Indonesia kelas IX yang sudah pernah dibahas sebelumnya. Agar lebih paham, berikut adalah kumpulan teks inspiratif dengan berbagai tema. Yuk, simak!

 

Pengertian Teks Inspiratif

Teks inspiratif adalah teks yang berisi pengalaman, baik kejadian nyata atau fiksi yang bisa menginspirasi atau memberi motivasi kepada orang yang membacanya. Biasanya, tulisan ini penuh dengan hal-hal baik dan bertujuan untuk memotivasi orang lain agar lebih semangat mencapai tujuan mereka.

Teks inspiratif biasanya diambil dari kisah nyata seseorang dan diceritakan secara urut. Kalau kamu butuh motivasi atau inspirasi, membaca cerita inspiratif bisa menjadi salah satu cara yang bisa kamu coba. 

 

Baca juga: Pengertian Teks Inspirasi, Ciri, Struktur dan Jenisnya

 

Struktur Teks Inspiratif

Berikut adalah struktur teks inspiratif dan penjelasannya: 

  • Orientasi, bagian pengantar cerita, biasanya terletak di awal paragraf. 
  • Perumitan masalah, berisi kisah tokoh dan peristiwa menuju puncak cerita (konflik). 
  • Komplikasi, berisi puncak atau inti cerita, bagian kisah yang menjadi inspirasi. 
  • Resolusi, bagian penyelesaian masalah atau konflik yang dihadapi tokoh. 
  • Koda, bagian akhir yang berisi kesimpulan dari keseluruhan cerita atau peristiwa. 

 

Contoh Teks Inspiratif beserta Strukturnya

Nah, sekarang kamu sudah tahu pengertian dan struktur teks inspiratif. Agar lebih paham, berikut kumpulan contoh teks inspiratif berbagai tema dan strukturnya.

 

1. Contoh Teks Inspiratif tentang Ayah 

Perjuangan Seorang Ayah

Orientasi:

Orang tua pasti akan melakukan apa saja dan selalu berjuang demi anaknya, begitu juga dengan kisah ayah yang satu ini. Ayah tersebut bernama Jalandhar Nayak yang mempunyai 3 orang anak. Jalandhar bersama keluarganya tinggal di desa terpencil bagian timur India.

Perumitan masalah:

Ia dan keluarganya bahkan menjadi satu-satunya keluarga yang masih tinggal di desa Gumsahi, negara bagian Orissa, bagian timur India karena orang lain sudah pindah ke desa lain yang memiliki akses jalan dan fasilitas yang lebih layak.

Ketiga anak Jalandhar bersekolah di kota yang berjarak sekitar 10 km dari tempat tinggalnya. Anak-anaknya harus melewati medan yang terjal dengan mendaki 5 bukit dan butuh waktu 3 jam untuk sampai ke sekolahnya. Sehingga anaknya sulit untuk pulang setiap akhir pekan apalagi untuk pulang-pergi setiap hari.

Komplikasi:

Jalandhar sangat ingin untuk hidup bersama dengan ketiga anaknya itu setiap hari. Namun karena keadaannya yang serba sulit, Jalandhar harus rela membiarkan anak anaknya untuk menuntut ilmu di tempat yang jauh dan bertemu dengannya setiap akhir pekan.

Resolusi:

Karena keinginannya tersebut akhirnya ayah tiga orang anak ini memutuskan untuk membuka jalan baru. Dengan peralatan sederhana seperti linggis dan kapak, Ia membuka jalan dengan rute yang lebih mudah. Ia memotong batu dan menyingkirkan batu-batu besar.

Kegiatan membuka jalan ini telah dilakukannya selama 2 tahun terakhir, ia memulai pekerjaan setiap pukul 6 pagi dan bekerja selama kurang lebih 8 jam setiap harinya. Hingga saat ini, Jalandhar sudah berhasil membuat jalan sepanjang 8 km yang menurut laporan reporter media lokal yang dilansir dari BBC India, jalan tersebut bahkan bisa dilewati kendaraan. Jalandhar berharap jika jalan yang dibuatnya sudah jadi, ketiga anaknya bisa pulang lebih sering di akhir pekan atau saat liburan sekolah tiba.

Koda:

Aksi perjuangan ayah yang satu ini menarik perhatian masyarakat dan pemerintah India. Jalandhar sangat peduli terhadap kelestarian lingkungan. Selama pembangunan jalan tersebut, ia selalu berusaha agar tidak ada pohon yang ditebang. Kerja kerasnya membuahkan hasil, ia diberikan upah oleh pemerintah dan untuk 7 km rute yang belum diselesaikan untuk mencapai sekolah sang anak, akan dilanjutkan oleh pemerintah.

Dari perjuangan Jalandhar, kita bisa mengambil pelajaran bahwa keluarga adalah harta yang paling berharga dan ayah merupakan pahlawan tanpa tanda jasa yang rela berjuang dan berkorban demi kesuksesan anak-anaknya.

 

Baca juga: Teks Cerita Fantasi: Pengertian, Unsur, Struktur, Jenis & Contoh

 

2. Contoh Teks Inspiratif tentang Persahabatan

Persahabatan Agil dan Umar

Orientasi:

Agil dan Umar adalah dua orang yang telah menjalin hubungan persahabatan sangat lama. Agil adalah orang yang pendiam dan selalu mengerti bagaimana karakter Umar. Sementara, Umar memiliki sifat yang berbanding terbalik dari Agil, ia sangat blak-blakan dan apa adanya.

Perumitan masalah:

Walaupun ikatan persahabatan yang terjalin sudah lama, sifat Umar yang blak-blakan sering kali menyakiti orang lain. Agil sering berpikir bahwa kenapa sifat sahabatnya ini tidak kunjung berubah sejak dulu?

Komplikasi:

Di suatu hari, Agil pernah menasihati Umar supaya ia harus berubah sifatnya dengan berkata “Umar, cobalah untuk merubah sifatmu. Jika kelakuan terus seperti ini, banyak orang yang di sekitar akan menjauh, termasuk juga aku!”

Umar pun menjawabnya dan berkata “Kamu itu sahabatku. Pastilah sudah sejak dulu memahami sifatku seperti ini. Tapi kalau kamu sudah tidak tahan dengan karakterku, tidak apa-apa jika ingin menyudahi pertemanan ini”.

Resolusi:

Agil memang memiliki sifat yang baik sebagai sahabat. Ia memberikan nasehat untuk Umar agar berubah dengan alasan kesal dengan karakternya yang terlalu blak-blakan dan tidak memahami situasi. Meskipun kesal, jika mengingat kebaikan Umar selama ini akan meredakan rasa kesalnya itu.

Di hari-hari selanjutnya, bahkan hingga mereka lulus kuliah, Agil tidak meminta Umar untuk merubah sikapnya lagi. Ia yakin meskipun tanpa diminta, Umar pasti akan sadar bahwa sifatnya yang terlalu blak-blakan dan tidak melihat perasaan orang lain kurang baik.

Koda:

Dalam sebuah hubungan persahabatan, memang sesekali harus memberikan nasehat untuk sahabat. Ini untuk kebaikannya sendiri. Namun, saat dia mengatakan dengan mudah ingin memutuskan ikatan persahabatan, pikirkan kembali.

Alasannya, bisa jadi sahabat tersebut memang sudah memberikan begitu banyak kebaikan untuk kita. Seiring berjalannya waktu dan tumbuh dewasa, pasti sifatnya akan berubah menjadi lebih baik lagi.

 

Baca juga:  Teks Cerita Sejarah: Jenis, Ciri, Struktur, dan Contohnya

 

3. Contoh Teks Inspiratif tentang Diri Sendiri

Orientasi: 

Namaku Ari, aku seorang disabilitas kehilangan kaki karena kecelakaan. Sejak kecil aku suka sekali menggambar, bahkan sering kali juara lomba menggambar dan melukis. Sayang sekali setelah cacat, cita-citaku menjadi polisi harus kandas mengenaskan.

Perumitan masalah:

Setelah lulus, aku dibuat kebingungan. Sangat tidak percaya diri harus pergi ke kampus dengan diantar orang tua setiap hari. Apalagi harus bersosialisasi dengan banyak orang normal disana. Akhirnya aku putuskan untuk tetap dirumah sambil menuangkan inspirasiku dalam lukisan.

Komplikasi:

Tahun berikutnya ayahku meninggal. Sedangkan ibuku yang sudah pensiun pun harus kerepotan membiayai sekolah adikku yang semakin mahal kebutuhannya. Uang tabungan pun kini juga semakin menipis. Kini ide apalagi yang harus aku perbuat dengan kondisiku yang cacat ini.

Resolusi:

Akhirnya aku putuskan untuk banyak belajar bisnis dengan masuk ke sejumlah website. Akhirnya menemukan ide jika gambar-gambar bagus bisa dijual secara online. Dengan sisa tabungan kemudian akun membeli Tab untuk menggambar. Setiap hari kini aku mulai rajin menggambar dan mengunggah di situs jual beli gambar.

Dalam beberapa waktu hasil karyaku banyak dibeli. Bahkan orderan juga banyak datang. Kini tabunganku semakin banyak, bahkan untuk kebutuhan keluarga pun kini aku bisa membantu ibu. Sekarang kamar sudah saya anggap sebagai kantor untuk bekerja.

Koda:

Cacat bukan sebuah masalah ataupun beban yang membuat diri kita berjalan mundur. Semua sudah ada yang mengatur, tidak akan ada rejeki yang datang sendiri karena kitalah yang harus menjemputnya sendiri.

 

Baca juga: Apa itu Insecure? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

 

4. Contoh Teks Inspiratif tentang Idola

Cerita Inspiratif Idol K-Pop IU

Orientasi:

Hampir seluruh k-popers tahu siapa itu IU. Idola yang satu ini lahir dari keluarga miskin yang ada di Korea. Pada masa kecilnya ia tinggal di kamar basement yang banyak kecoanya. Akhirnya mereka pun berpindah rumah ke tempat kerabatnya bersama dengan nenek dan adiknya.

Perumitan masalah:

Meskipun sudah tinggal di rumah kerabat, IU sekeluarga kerap mengalami bullying. Masalahnya kerabat mereka pemabuk sehingga sering melontarkan berbagai umpatan & sumpah serapah. Tentu saja hal ini juga banyak berpengaruh terhadap psikologis keluarga IU. Tidak mungkin pindah juga karena tidak punya banyak uang.

Komplikasi: 

Walaupun demikian, IU tetap gigih dalam meraih cita-cita jadi artis. Ia banyak menulis lagu sejak kecil. Banyak audisi yang diikuti, tetapi sebagian besar tidak meloloskan IU. Ia juga sempat percaya begitu saja pada seseorang yang mengaku berasal dari suatu agensi.

Seseorang tadi berkata kalau IU ingin diterima harus membayarkan sejumlah uang. Sayangnya itu merupakan tipuan sehingga IU kehilangan uang yang diberikan oleh nenek. Padahal neneknya mengumpulkan semua uang itu dengan susah payah lewat berjualan aksesoris.

Terus mencoba berbagai audisi, akhirnya ia diterima oleh agensi kecil. Ia bahkan harus ikuti trainee dahulu dan pertama debut belum terkenal.

Resolusi: 

Tidak mau menjadi artis yang biasa-biasa saja, IU terus berusaha. Akhirnya ia berhasil menjadi sangat populer berkat suara range vokalnya di Good Day. Single ini diminati banyak pendengar musik. Tidak hanya sukses di bidang musik, IU pun menjajal perolehan lain di bidang akting. 

Beberapa drama yang pernah dibintangi ada The Producers dan Persona. Kemudian namanya menjadi sangat terkenal setelah bermain di drama Hotel Del Luna. Tawaran menjadi brand ambassador pun banjir, seperti GUESS, Samsung, dan provider telepon SK Telecom.

Jumlah kekayaannya pun ditaksir lebih dari Rp 305 miliar. Bahkan ia pun sudah memiliki apartemen sendiri yang harganya Rp 165 miliar. Kini ia dapat membuat keluarganya hidup dengan nyaman tanpa kekurangan.

Koda:

Dari cerita tersebut dapat kita petik kesimpulan bahwa seseorang bisa saja menjadi sukses besar setelah melewati banyak kegagalan. Mereka belajar dari kegagalan tersebut & tetap positif thinking untuk bisa meraihnya. Kerja keras yang dilakukan pun tidak hanya setahun dua tahun saja tetapi bertahun-tahun sampai dengan hari ini.

Bahkan setelah berhasil mencapai peringkat sebagai artis terkenal masa kini, IU tidak berhenti berkarya. Banyak sekali karya-karyanya yang menyentuh hati dan mampu menaiki peringkat tinggi di tangga nada. Kini ia juga membangun channel YouTube sendiri yang sudah punya banyak subscriber.

 

5. Contoh Teks Inspiratif tentang Ibu 

Bunga untuk Ibu 

Orientasi: 

Gerai milik Pak Mulham tengah ramai dikunjungi oleh pembeli. Ia pun sibuk memindahkan ratusan karangan ke atas mobil pikap miliknya. 

Perumitan masalah: 

Di tengah kesibukannya, seorang bocah laki-menghampirinya, dan berkata, “Maaf, Pak, kalau harga karangan yang kecil itu berapa?”

Pak Mulham menghiraukannya untuk beberapa saat, kemudian menjawab “lima puluh ribu, dik”, jawabnya.

“Maaf, Pak, apakah ada yang tiga puluh ribu saja?” balas bocah itu.

Kali ini pak Mulham menatap wajah bocah itu dan tersadar tampaknya bocah itu masih duduk di bangku SD. Pak Mulham kemudian melanjutkan percakapan,

“Untuk siapa nya, Dik? nya boleh diambil dengan tiga puluh ribu saja,” jawabnya sambil tersenyum.

“Terima kasih, Pak, untuk Ibu saya”.

“Adik ke sini jalan kaki? Pulangnya ke mana?”

“Ke arah Samata, Pak”, jawab gadis itu.

“Saya juga kebetulan menuju ke arah sana, kalau mau sekalian bapak antar saja”.

Awalnya, bocah itu tampak ragu, namun akhirnya menerima tawaran Pak Mulham.

Pak Mulham lantas berangkat bersama dengan bocah yang membeli satu karangan tersebut.

“Adik nanti bilang aja berhentinya di mana ya”.

“Iya, Pak, sebentar lagi juga sampai”. jawab si bocah.

Komplikasi: 

Tak lama, dari kejauhan Pak Mulham melihat kerumunan di dekat gapura pemakaman umum.

“Inalillahi, sepertinya ada yang sedang dimakamkan, Dik”, ucap Pak Mulham sambil memelankan laju kendaraannya.

Bocah itu tidak menggubrisnya dan malah meminta pak Mulham untuk menghentikan mobilnya.

“Saya turun di depan, Pak”.

Pak Mulham kemudian menepikan mobilnya tepat di depan gapura pemakaman umum yang telah ia lihat dari kejauhan. Bocah lelaki itu lalu turun dan mengucapkan terima kasih kepada Pak Mulham dengan senyum yang menutupi air matanya.

Pak Mulham terdiam sejenak sambil melihat bocah itu memasuki gerbang pemakaman.

Resolusi:

Ia lantas memutarbalikkan mobilnya dan menancap gas sekencang-kencangnya. Ia sudah tidak memedulikan pesanan yang harus diantarkannya. Pikirannya hanya tertuju pada rumah orang tuanya yang berjarak cukup jauh dari kota itu.

Koda:

Sudah dua tahun lebih Pak Mulham belum sempat pulang untuk menjenguk ibunya. Melihat peristiwa tadi, ia sadar betapa beruntungnya bahwa ibunya masih diberi kesehatan sehingga masih mampu menginjakkan kakinya di dunia ini. Padahal, perempuan tadi tampak masih sangat muda dan kemungkinan besar ibunya pun meninggal di usia yang jauh lebih belia dibandingkan dengan orangtua Pak Mulham. Terkadang apa yang kita miliki baru terasa ketika cerminan pahitnya berdiri di depan kita.

 

6. Contoh Teks Inspiratif Berjudul “Kekuatan Mengatasi Hambatan” 

Orientasi: 

Suatu hari, ada seorang pria dan keledainya yang jatuh ke dalam lubang yang cukup dalam.

Dia bahkan tidak bisa menarik keledai tersebut keluar, namun seperti apapun situasinya ia tidak peduli dan tetap mencobanya. Akhirnya, ia memilih untuk mengubur keledainya hidup-hidup.

Perumitan masalah: 

Tanah itu pun ditimbun ke lubang tempat keledai berada dan ketika keledai tertimpa tanah, akhirnya ia mulai menggoyangkan tubuhnya untuk menjatuhkan tanah yang ada di atas tubuhnya. Lalu secara perlahan melangkah di atas tanah tersebut.

Komplikasi:

Keledai itu pun mengibaskan kembali tubuhnya dan menaiki tanah yang ditimbun itu. Sebab semakin tanah ditimbun, maka semakin tinggi tanah tersebut sehingga keledai bisa naik.

Resolusi:

Akhirnya menuju sore hari, keledai itu bisa keluar dari lubang, lalu mulai makan rumput di padang rumput yang hijau.

Koda:

Setelah banyak mengibaskan masalah, dan mulai melangkah, maka suatu saat ketika terlepas dari masalah, maka kamu akan mampu merumput di padang rumput hijau. Dalam hal ini kamu akan mampu meraih apa yang sedang dimimpikan.

 

7. Contoh Teks Inspiratif tentang “Perjuangan untuk Diri Sendiri”

Orientasi:

Maya merupakan salah satu pegawai di restoran cepat saji. Lantaran tempat makan tersebut buka 24 jam, Maya sebagai karyawan kerap mendapatkan jatah kerja di malam hari.

Perumitan masalah:

Ketika sif malam dialaminya, beberapa cibiran dari tetangga dan orang-orang terdekatnya sering kali terdengar tidak mengenakan hati. Maya yang berjuang untuk menghidupi diri sendiri dan keluarganya malah memperoleh pandangan negatif dari orang lain.

Komplikasi:

Suatu waktu, Maya sedang berjalan pulang dari tempatnya bekerja. Salah satu tetangganya menatapnya sinis sekaligus mengeluarkan pertanyaan, “Ngapain aja neng semalaman?”. Dalam kondisi lelah, Maya hanya dapat menjawab bahwa dirinya baru selesai bekerja.

Resolusi:

Sesampainya di rumah, Maya yang merasa sakit hati akibat pertanyaan tetangganya memutar otak berkali-kali. Ia menemukan fakta bahwa orang lain hanya mengetahui apa yang tampak di depan matanya saja. Lebih dari itu, mereka tidak mengetahui apa yang sedang dijalankannya untuk mencukupi kebutuhan hidup.

Koda:

Berkat pemikiran itu, Maya sudah merasa ikhlas terhadap pandangan orang lain. Dia tidak menganggap itu sebagai sesuatu hal penting. Sebaliknya, ia malah menertawakan pertanyaan lucu yang kerap dilontarkan kepadanya.

 

8. Contoh Teks Inspiratif Singkat dengan Tema Cinta

Orientasi: 

Perjuangan dalam hidup ini tentunya akan mengembangkan kekuatan setiap orang. Tentunya tanpa perjuangan, tidak pernah tumbuh apalagi bisa menjadi lebih kuat. Sangat penting bagi setiap orang untuk mengatasi tantangan sendiri dan tidak bergantung pada bantuan dari orang lain.Suatu hari ada seorang ayah yang menghukum putrinya berusia 3 tahun karena membuang gulungan kertas pembungkus emas.

Perumitan masalah: 

Uang itu begitu sensitif dan ia menjadi geram karena si anak mencoba menghiasi sebuah kotak untuk diletakkan di bawah pohon. Meskipun demikian, keesokan harinya si anak itu pun membawa hadiah itu kepada ayahnya dan berkata, Ayah, ini hadiah untukmu.

Komplikasi:

Pria itu pun akhirnya merasa malu dengan reaksi berlebihan sebelumnya, namun kemarahannya terus berlanjut pada saat dia melihat bahwa kotak itu kosong. Dia marah dan berkata, Apa kamu tidak tahu, saat kamu akan memberi seseorang hadiah, seharusnya ada sesuatu di dalam? Gadis kecil itu melihat ayahnya sambil menangis, Ayah, itu sama sekali tidak kosong. Saya meniup ciuman ke dalam kotak. Semuanya untuk, Ayah. Sang ayah hancur.Akhirnya dia memeluk gadis kecilnya dan dia memohon maaf padanya. Lalu setelah beberapa saat setelah itu, sebuah kecelakaan mengambil nyawa anak itu.

Resolusi:

Ayahnya menyimpan kotak emas itu di samping tempat tidurnya selama bertahun-tahun. Setiap kali dia merasa berkecil hati, dia akan mengeluarkan ciuman imajiner dan mengingat cinta anaknya yang sudah meletakkannya di sana.

Koda:

Cinta merupakan sebuah hadiah paling berharga di dunia ini.

 

9. Contoh Teks Inspiratif tentang Kerja atau Kuliah 

Lebih Baik Kerja atau Kuliah

Orientasi:

Rival adalah lulusan SMK jurusan Teknik Mesin. Ibunya bekerja sebagai pedagang nasi kuning, sedangkan ayahnya adalah kuli bangunan. Rencananya, setelah lulus Rival ingin sekali masuk ke jenjang perkuliahan agar bisa mendapatkan gelar ijazah untuk bekerja nantinya. 

Perumitan masalah:

Namun, beberapa waktu lalu, orang tua Rival memintanya untuk bekerja. Apalagi adiknya masih kelas 6 SD dan membutuhkan biaya besar karena tahun depan, adiknya masuk ke jenjang SMP. Hal inilah yang membuat Rival dilanda pilihan berat. Karena sebenarnya, Rival ingin kuliah dan belum siap jika harus bekerja.

Komplikasi: 

Setelah itu, Rival melamar ke sejumlah pabrik yang ada di dekat rumahnya. Bahkan, dia juga mengirimkan lamaran pekerjaan di luar kota, namun belum juga mendapatkan panggilan. Akhirnya, saat sedang galau, Rival memutuskan untuk bermain ke beberapa teman sekolah dulu untuk menanyakan lowongan pekerjaan. Tibalah di rumah Rudi, salah satu teman sekelasnya dulu. Rudi kini bekerja bersama ayahnya, salah satu orang pemilik pabrik besar. Kebetulan, di pabrik ayah Rudi sedang membutuhkan karyawan untuk mengisi beberapa lowongan yang kosong.

Resolusi: 

Keesokan harinya, Rival diminta datang ke pabrik milik ayah Rudi. Setelah ada interview singkat, akhirnya Rival diterima bekerja di pabrik. Ayah Rudi juga sangat baik dan sangat memahami kondisi keluarga Rival.

Koda: 

Beberapa bulan setelah bekerja, akhirnya Rival bisa menabung dari gaji yang sudah ia kumpulkan. Biaya sekolah adiknya bisa ditanggung, dan bisa menyisihkan uang untuk membayar biaya pendaftaran kuliah. Akhirnya pada tahun berikutnya, Rival bisa bekerja sambil kuliah setelah memiliki penghasilan sendiri.

 

10. Contoh Teks Inspiratif Singkat Berjudul “Gajah yang Diikat Tali”

Orientasi: 

Seorang lelaki berjalan melewati tenda gajah, dia menemukan gajah itu tidak disimpan di dalam kandang atau diikat menggunakan tali.

Perumitan masalah: 

Adapun yang menahan si gajah untuk keluar dari tenda hanya seutas tali yang diikat ke salah satu kaki mereka.

Komplikasi:

Ketika lelaki itu memandangi gajah itu, dia benar-benar bingung mengapa gajah itu tidak menggunakan kekuatannya untuk memutus tali agar bisa melarikan diri dari kemah. Mereka dapat melakukan ini dengan mudah, tetapi sebaliknya mereka tidak bekerja keras sama sekali.

Karena penasaran dan ingin tahu jawabannya, ia bertanya kepada pelatih di dekatnya mengapa gajah itu hanya berdiri di sana dan tidak pernah mencoba melarikan diri.

Resolusi:

Kemudian pelatih itu menjawab, “Ketika mereka (gajah) kecil, kami mengikat mereka dengan seutas tali berukuran sama. Meskipun gajah tumbuh besar, mereka masih percaya bahwa mereka tidak dapat melarikan diri dari tali tersebut dan dapat menangkapnya sehingga mereka tidak pernah mencoba untuk melarikan diri”.

Satu-satunya alasan gajah tidak bisa melarikan diri dari tenda adalah karena mereka pikir itu tidak mungkin terjadi seiring waktu.

Koda:

Tidak peduli berapa banyak dunia berusaha untuk menghentikan, selalu percaya bahwa apa yang ingin dicapai adalah mungkin. Percaya bahwa bisa sukses adalah langkah paling penting untuk mencapai kesuksesan.

 

11. Contoh Teks Inspiratif Berjudul “Riska dan Ulangan Fisika” 

Orientasi:

Riska merupakan siswa kelas XI di MA Al Ikhlas Ujung Bone. Dia merupakan anak pendiam yang jarang bersosialisasi dengan teman-temannya. Ia merupakan anak tunggal, sementara kedua orang tuanya sibuk bekerja. Bahkan dalam kesehariannya di sekolah, Riska juga jarang berkumpul dengan temannya.

Perumitan masalah:

Suatu hari Riska akan menghadapi ulangan yang paling tidak dia sukai, yaitu mata pelajaran Fisika. Urwa adalah teman sekelas yang juara Fisika. Setiap ulangan dia selalu mencetak nilai terbaik di kelasnya. Riska sebenarnya ingin meminta bantuan Urwa untuk mengajarinya belajar Fisika, tapi dia tidak berani bertanya.

Komplikasi:

Urwa merupakan anak yang mudah bergaul. Bahkan teman-temannya sering kali meminta bantuan mengajari semua pelajaran termasuk Matematika. Melihat itu Riska ingin sesekali menyapa dan mengobrol dengan Urwa untuk mengajarinya Fisika.

Resolusi:

Suatu hari Urwa menyadari jika Riska tidak berani menyapanya duluan. Waktu jam istirahat Urwa menghampiri Riska dan mengajaknya bicara. Setelah beberapa lama akhirnya Riska berani mengungkapkan keinginannya untuk belajar Fisika bersama Urwa.

Setelah pulang sekolah, Riska mengajak teman-temannya untuk belajar bersama untuk persiapan ulangan Matematika besok. Riska juga diajak untuk bergabung dengan teman-teman lainnya. Selama belajar bersama, mereka semua akhirnya bisa memahami soal-soal Fisika yang dianggap sulit dikerjakan.

Koda:

Keesokan harinya, semua anak-anak kelas XI sukses mengerjakan ulangan Fisika. Bahkan semuanya mendapatkan nilai yang bagus termasuk Riska. Setelah kejadian itu, Riska semakin mudah bergaul dengan teman-teman lainnya. Semua siswa akhirnya menyadari jika setiap masalah akan bisa dicari jalan keluarnya jika mereka berusaha dengan baik.

 

12. Contoh Teks Inspiratif Berjudul “Gelandangan dan Pelayan” 

Orientasi:

Seorang gelandangan di sebuah kota di Amerika sudah lama menginginkan es krim. Ketika ia merasa memiliki cukup uang, ia pun ingin memenuhi keinginannya tersebut. Dengan langkah ragu, ia memasuki sebuah kedai es krim dan duduk di salah satu kursi.

Perumitan masalah:

Tidak langsung memesan, ia bertanya kepada sang pelayan, “Berapa harga es krim sundae?”. Pelayan menjawab singkat, “75 sen.”. Gelandangan tersebut menghitung kembali uangnya, lalu bertanya lagi, “Kalau es krim biasa berapa sen?”

Komplikasi:

Kedai semakin ramai, pelayan tersebut kemudian menjawab ketus, “50 sen.”. Gelandangan tersebut kembali menghitung uangnya, lalu ia berkata, “Baiklah, saya pesan es krim biasa.”. Setelah mengantarkan pesanan tersebut beserta tagihan ke meja si gelandangan, pelayan tersebut pergi melayani yang lain.

Resolusi:

Saat sang pelayan kembali untuk membersihkan, meja si gelandangan sudah kosong. Di atas kertas tagihan, sang pelayan kaget menemukan bahwa ia mendapat tip sebesar 15 sen.

Koda:

Jangan pernah menghakimi seseorang, apalagi menilainya berdasarkan penampilan dan hartanya. Mungkin saja orang yang kamu hakimi adalah orang yang tak segan berlaku baik kepadamu.

 

13. Contoh Teks Cerita Inspiratif Berjudul “Cinta Tanpa Batas Orang Tua” 

Orientasi:

Di sebuah desa terpencil, hidup seorang pasangan tua bernama Emier dan Nur. Mereka hidup sederhana, tetapi cinta mereka satu sama lain dan kepada anak-anak mereka tak terbantahkan. Mereka selalu mengajarkan nilai-nilai kejujuran, kerja keras, dan cinta kepada keluarga.

Perumitan masalah:

Anak mereka, Nisa, adalah seorang mahasiswa yang berjuang untuk mendapatkan beasiswa agar bisa melanjutkan pendidikan tingginya. Meskipun mereka sendiri memiliki keterbatasan finansial, Emier dan Nur dengan tulus mendukung dan mendorong Nisa untuk mengejar mimpinya.

Komplikasi:

Nisa menghadapi berbagai rintangan dalam perjalanan pendidikannya, tetapi ia tahu bahwa orang tuanya selalu ada di belakangnya. Emier dan Nur bahkan menjual barang berharga mereka untuk membantu biaya pendidikan Nisa.

Resolusi:

Akhirnya, Nisa berhasil lulus dengan gelar yang diimpikan. Ketika ia mengangkat gelarnya di panggung kelulusan, pandangannya tertuju pada kedua orang tua yang duduk dengan mata berkaca-kaca.

Koda:

Mereka adalah bukti hidup bahwa cinta orang tua adalah cinta tanpa batas yang mampu mengatasi segala rintangan dan pengorbanan demi masa depan anak-anak mereka. Cerita ini menginspirasi kita untuk menghargai cinta dan pengorbanan orang tua dalam hidup kita.

 

14. Contoh Teks Cerita Inspiratif Berjudul “Botol Penyelamat” 

Orientasi:

Di tepi pantai yang indah, sebuah botol plastik mengapung di antara sampah laut yang memenuhi garis pantai. Botol itu telah menjadi saksi bisu terhadap pencemaran lingkungan. Suatu hari, seorang gadis muda bernama Hani mengunjungi pantai itu.

Perumitan masalah:

Hani merasa prihatin melihat kondisi pantai yang penuh sampah. Ketika ia menjangkau untuk mengambil botol plastik yang terapung, ia melihat sesuatu yang membuatnya terkejut: di dalam botol itu, terdapat pesan yang tertulis tangan.

Komplikasi:

Pesannya adalah permohonan pertolongan dari seseorang yang tersesat di lautan. Hani segera melaporkan temuannya kepada pihak berwenang, dan tim penyelamat segera bergerak. Mereka berhasil menemukan nelayan yang hilang di tengah lautan lepas.

Resolusi:

Ketika berita tentang penyelamatan ini tersebar, orang-orang mulai sadar akan dampak pencemaran lingkungan dan bagaimana sampah laut dapat memengaruhi kehidupan manusia. Botol yang tadinya terlihat sebagai limbah menjadi simbol harapan dan perubahan.

Koda:

Kisah ini mengajarkan kita bahwa bahkan dalam situasi yang buruk, kita masih memiliki kemampuan untuk membuat perubahan positif dan menjadi penyelamat bagi orang lain dan lingkungan kita.

 

15. Contoh Teks Cerita Inspiratif tentang “Penebang Kayu” 

Orientasi:

Suatu ketika, seorang pemuda yang sangat kuat meminta pekerjaan pada seorang saudagar kayu, dan dia mendapatkannya. Upah yang ditawarkan sesuai dengan keinginannya, lokasi pekerjaannya pun dekat dengan rumahnya. Oleh karena itu, sang pemuda bertekad untuk bekerja dengan sungguh-sungguh. Akhirnya, saudagar memberinya kapak dan menunjukkan area tempat penebangannya. 

Perumitan masalah:

Hari pertama, penebang pohon membawa 21 batang pohon. 

“Wah, hebat kamu kuat sekali, bisa membawa pulang kayu sebanyak ini dalam satu hari,” kata saudagar kayu yang merupakan atasannya sekarang.

Termotivasi oleh perkataan itu, sang pemuda menebang kayu dengan usaha yang lebih keras keesokan harinya. Tetapi, hari itu ia hanya bisa membawa 17 batang pohon. Hari ketiga dia berusaha lebih keras lagi, tetapi dia hanya bisa membawa 10 pohon. Hari demi hari, pohonnya makin berkurang.

Komplikasi:

“Aku pasti telah kehilangan kekuatanku,” pikir penebang kayu itu. Dia menghadap kepada saudagar kayu dan meminta maaf, mengatakan bahwa dia tidak mengerti apa yang sedang terjadi.

Resolusi:

“Kapan terakhir kali kau mengasah kapak yang kau gunakan?” tanya bos itu. “Mempertajam? Saya tidak punya waktu untuk mengasah kapak saya. Saya sangat sibuk mencoba menebang pohon.”

Koda:

Terkadang bekerja keras saja tidaklah cukup untuk mencapai kesuksesan. Kita juga harus bekerja dengan cerdas! Pemuda itu sebetulnya memiliki potensi yang hebat untuk memotong kayu. Sayangnya, ia tidak memiliki sikap yang tepat untuk dapat berhasil dalam tugas khusus ini. Melalui kerja keras dan sikap yang cerdas, tidak ada yang mustahil dalam hidup ini.

Nah, itu dia 15 contoh teks inspiratif dengan berbagai tema. Semoga membantu dan menginspirasi kamu, ya. Kamu bisa pelajari materi ini lebih lanjut dengan belajar di Brain Academy online atau offline terdekat dari rumahmu!

Brain Academy Center

Referensi:

Trianto, Agus dkk. (2018). Bahasa Indonesia – Edisi Revisi. Jakarta. Kemendikbud. Tautan: https://static.buku.kemdikbud.go.id/content/pdf/bukuteks/k13/bukusiswa/Kelas%209%20Bahasa%20Indonesia%20BS%20press.pdf

Detik.com. 17 Contoh Teks Inspiratif lengkap dengan Struktur dan Pengertiannya. Tautan: https://www.detik.com/sulsel/detiksulsel/d-7198506/17-contoh-teks-inspiratif-lengkap-dengan-struktur-dan-pengertiannya

Deckarenas. Contoh Teks Inspiratif tentang Idola BJ Habibie & Kpop. tautan: https://deckarenas.com/contoh-teks-inspiratif-tentang-idola/  

(Diakses: 16 April 2024)

Devi Lianovanda